Kapolres Blitar Kawal Vaksinasi Ponpes

Selasa 07-09-2021,18:50 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Blitar, memorandum.co.id- Kapolres Blitar AKBP Adhitya Panji Anom  mengikuti kegiatan zoom meeting dan Vaksinasi Merdeka di Pondok Pesantren Tarbiyatus Sholihin, Kuningan, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar secara serentak di jajaran Kodam V/Brawijaya, Selasa (7/9). Turut hadir dalam kegiatan, Bupati Blitar Hj Rini Syarifah, Kapolres Blitar AKBP Adhitya Panji Anom , Wakapolres Blitar Kompol Wiji Rahayu, , Kasiwas Polres Blitar, Kapolsek Kanigoro, Muspika Kec. Kanigoro, Pimpinan Ponpes Tarbiyatus Sholihin KH Imam Taufiq, M.Pdi, serta Santri Ponpes Tarbiyatus Sholihin. Vaksinasi Covid 19 di Pondok Pesantren Tarbiyatus Sholihin yang dipantau langsung oleh Bupati Blitar Rini Syarifah dan Kapolres Blitar dan Kapolres Blitar AKBP Adhitya Panji Anom. Menanggapi hal ini Bupati Blitar Rini Syarifah mengatakan, pelaksanaan vaksinasi di lingkungan pondok pesantren ini sangat bagus dilakukan. Sehingga pembelajaran tatap muka di lingkungan ponpes bisa dilakukan secara maksimal dan mengurangi kekhawatiran para orang tua santri. "Alhamdulillah hari ini bisa menghadiri kegiatan vaksinasi di ponpes di sini. Kegiatan ini sangat bagus karena bisa mempercepat proses PTM, selain itu bisa mengurangi rasa khawatir dari para orang tua santri," terangnya. Sementara itu Kapolres Blitar AKBP Adhitya Panji Anom menyampaikan, vaksinasi di lingkungan pondok pesantren ini merupakan program vaksinasi merdeka yang diselenggarakan oleh pihak kepolisian. Pelaksanaan vaksinasi kali ini menyediakan 800 dosis vaksin Sinovac, dengan sasaran santri/santriwati berusia 12-18 tahun. "Program vaksinasi Covid 19 ini merupakan program vaksinasi merdeka yang diselenggarakan oleh pihak kepolisian. Dosis yang disediakan ada 800 dosis untuk santri/santriwati berusia 12-18 tahun, sedangkan jenis vaksinnya yaitu sinovac," ungkapnya. Kapolres Blitar AKBP Adhitya Panji Anom menambahkan, program vaksinasi di pondok pesantren ini akan dilanjutkan di pondok pesantren lain yang ada di Kabupaten Blitar. Dengan harapan, bisa Kabupaten Blitar memiliki herd imunity di atas 80 persen.(Pra)

Tags :
Kategori :

Terkait