Blitar, memorandum.co.id - Unit Dikyasa Satlantas Polres Blitar melakukan survei relokasi terminal baru type B Kesamben bersama tim dari Komisi D DPRD Provinsi Jatim, Rabu (1/9/2021). Rencana relokasi terminal Kesamben ke lokasi terminal yang baru di Babadan, Kesamben, Blitar. Kapolres Blitar AKBP Adhitya Panji Anom SIK menjelaskan, bahwa pihaknya mendampingi anggota Komisi D DPRD Provinsi Jatim yang berkoordinasi langsung dengan Dinas Perhubungan Provinsi Jatim serta Perhutani Kabupaten Blitar. Selain itu, juga instansi lainnya terkait status lahan yang akan digunakan terminal Kesamben yang baru. "Status lahan yang akan digunakan adalah lahan milik Perhutani Kabupaten Blitar. Survei dan koordinasi dengan instansi terkait tentang lokasi terminal Kesamben yang baru berjalan tertib dan lancar," jelas Adhitya. "Terkait pembangunan relokasi terminal Kesamben yang baru, akan kami kawal juga sampai akhir. Rencananya akan dipasang pos pantau untuk mengamankan dan meminimalisir jika ada kejadian kecelakaan atau hal yang tidak diinginkan lainnya," pungkas Adhitya. (pra/fer)
Polres Blitar Kawal Relokasi Terminal Baru Kesamben
Rabu 01-09-2021,20:27 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 18-01-2026,09:00 WIB
Bupati Bangkalan Launching Bus Sekolah Gratis, Mudahkan Mobilitas dan Jamin Keselamatan Pelajar
Minggu 18-01-2026,16:34 WIB
Misteri Pembunuhan Wonokusumo Jaya Surabaya, Polisi Sisir Rekaman CCTV
Minggu 18-01-2026,15:49 WIB
Tragedi Berdarah di Wonokusumo Jaya, Hendak ke Pasar, Pengendara Stylo Tewas Dibacok
Minggu 18-01-2026,08:47 WIB
Hikmah Peringati Isra Mikraj, Siswa SDN Langenharjo 1 Harus Semakin Disiplin
Minggu 18-01-2026,13:09 WIB
Pemkab Tulungagung Anggarkan Rp50 M untuk Gaji PPPK Paruh Waktu Tahun 2026
Terkini
Minggu 18-01-2026,23:02 WIB
Kebutuhan Penanganan Jalan Desa Tinggi, Pemkab Gresik Fokus Perbaikan JPD Mulai 2026
Minggu 18-01-2026,21:50 WIB
Rumah Desa Hebat Rayakan Harlah Ke-7 dan Tasyakuran Beasiswa Bersama Senator Lia Istifhama
Minggu 18-01-2026,19:43 WIB
Ketua Askot PSSI Surabaya Nilai Kualitas Liga Progresif Meningkat Jadi Sinyal Positif Sepakbola
Minggu 18-01-2026,19:42 WIB
CSA Allstar Imbangi WTT Tenaru, Kekompakan Jadi Fondasi Tim Asal Menganti Ini Tetap Solid
Minggu 18-01-2026,19:24 WIB