Tulungagung, memorandum.co.id - Guna mencegah laju penyebaran Covid-19, UPT Puskesmas Jeli, Kecamatan Karangrejo memberikan pelayanan vaksinasi Sinovac tahap 2 kepada masyarakat. Kegiatan itu bertempat di Balai Desa Jeli, Rabu (18/8). Umi Rahayuningsih, Kepala UPT Puskesmas Jeli memaparkan vaksinasi Covid-19 dosis dua ini merupakan tindak lanjut vaksinasi dosis pertama program dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tulungagung. Ini yang sebelumnya dilaksanakan di Gor Lembu Peteng beberapa minggu lalu. "Dalam rangka memberikan pelayanan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat. Selama ini UPT Puskesmas Jeli selalu menggandeng lintas sektor terkait. Baik dalam hal memberikan sosialisasi maupun menggerakkan masyarakat," ujar Umi. Dijelaskan Umi Rahayuningsih, selama kegiatan vaksinasi tetap mematuhi protokol kesehatan. "Alhamdulilah, dengan mengedepankan protokol kesehatan hari ini pelaksanaan vaksinasi Sinovac tahap dua, kami bekerjasama dengan lintas sektor. Yaitu tiga pilar, pemerintah desa, tim kesehatan puskesmas Desa Jeli, di antaranya bidan desa dan perawat. Semua berjalan dengan baik," terangnya. Adapun sasarannya, lanjut Umi, ialah warga masyarakat di wilayah kerja di enam desa di Kecamatan Karangrejo. Di antaranya Desa Gedangan, Sukodono, Sukorejo, Punjul, Tulungrejo, dan Jeli. "Namun tidak menutup kemungkinan jika ada warga dari lain desa yang belum mendapat vaksin juga kita layani," imbuhnya. Menurut Umi, pelayanan vaksin kepada masyarakat ini bertujuan untuk mencegah laju penyebaran Covid-19, agar masyarakat terbebas dari virus corona, serta tidak ada lagi warga masyarakat di wilayah kerja di Kecamatan Karangrejo yang terpapar Covid-19. "Karena jumlah dosis vaksinnya sangat terbatas, saya berpesan bagi yang belum mendapat vaksin agar bersabar, pasti tiba saatnya semuanya akan dapat," tandas dia. Umi menegaskan kepada masyarakat di Desa Jeli khususnya dan di Kabupaten Tulungagung pada umumnya, walau sudah mendapat vaksin tetap berhati-hati dan terus mentaati protokol kesehatan, agar semua terhindar dari Covid-19. Sementara Suratman, Kepala Desa Jeli sangat mendukung adanya pelaksanaan vaksinasi tersebut. "Saya sangat senang adanya pelayanan vaksinasi kepada warga kami yang dilakukan oleh Puskesmas Jeli. Semoga warga kami segera mendapat vaksin semua, sehingga warga masyarakat Jeli terbebas dari Covid-19," tutur Suratman. (kin/mad)
UPT Puskesmas Jeli Menggelar Vaksinasi Massal Dosis Dua
Rabu 18-08-2021,19:26 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 26-01-2026,16:22 WIB
Kunci Adaptasi Cepat Pedro Matos Bersama Pemain Persebaya
Senin 26-01-2026,15:45 WIB
Targetkan 284 Titik, Pembangunan Koperasi Merah Putih di Nganjuk Terganjal Standarisasi Lahan
Senin 26-01-2026,19:01 WIB
Tepis Isu Perampasan Hak, DPRD Surabaya: Sengketa Kakek Wawan Murni Hukum, Bukan Program MBG
Senin 26-01-2026,11:10 WIB
APBD 2027 Kota Madiun Difokuskan Akselerasi Visi Akhir RPJMD, Ekonomi Hijau Jadi Penopang Utama
Senin 26-01-2026,17:37 WIB
Remehkan Panggilan Sidang, Majelis Hakim Perintahkan JPU Panggil Paksa Kadisdik Jatim Aries Agung Peawai
Terkini
Selasa 27-01-2026,10:34 WIB
Tak Cukup Sekadar Jualan, Pasar Tradisional Surabaya Didorong Jadi Wisata Tematik
Selasa 27-01-2026,10:31 WIB
Pemkab Jombang Inventarisasi Aset Empat Kelurahan, Disiapkan Lokasi KDMP
Selasa 27-01-2026,10:27 WIB
Raperda Hunian Layak Masuk Finalisasi, Haramkan Kos Harian, Ruko Jadi Kos Siap-siap Disegel
Selasa 27-01-2026,10:18 WIB
KUHP Baru, Penadah Bisa Dikenakan Pidana Denda Hingga Rp500 Juta
Selasa 27-01-2026,10:08 WIB