Lebih Dekat dengan Warga lewat Lomba

Sabtu 10-08-2019,06:33 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

SURABAYA - Memeriahkan HUT ke-74 Kemerdekaan RI, keluarga besar Koramil Pabean Cantian menggelar lomba bagi masyarakat sekitar makoramil. Kegiatan ini sebagai ajang mempererat hubungan antara TNI dan rakyat, Jumat (9/8). Sebelum perlombaan dimulai, Danramil Pabean Cantian Mayor Inf Heri Susanto mengatakan, ini semata mata untuk menyambut serta memeriahkan hari kemerdekaan serta meningkatkan rasa cinta Tanah Air. “Sehingga mempererat rasa kekeluargaan antara Koramil Pabean Cantian dengan masyarakat," tutur Heri. Lanjut danramil, perlombaan yang digelar yakni memasukkan paku ke dalam botol, makan kerupuk, jalan dengan kelereng, dan lomba topi kerucut, dengan sistem gugur. “Pemenang kami beri hadiah berupa peralatan rumah tangga dan alat belajar," sambung dia. Danramil juga mengucapkan terima kasih kepada warga yang sangat antusias mengikuti perlombaan. “Kami harapkan kegiatan ini dapat memberikan nilai yang positif, serta mempererat hubungan TNI dan rakyat,” pungas dia.(tyo/lis)  

Tags :
Kategori :

Terkait