Tergiur Cepat Berangkat ke Tanah Suci, 59 CJH Tertipu

Selasa 06-08-2019,13:55 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

SURABAYA - Niat 59 jemaah calon haji (JCH), dari berbagai wilayah untuk mendatangi rumah Allah tahun ini terancam batal. Bukan tanpa sebab, puluhan jemaah itu ditipu seseorang dengan modus percepatan keberangkatan haji. Akibatnya, mereka melaporkan peristiwa itu ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Jatim Senin (6/8) malam. Dengan didampingi sejumlah anggota Polsek Sukolilo yang saat itu melakukan pengamanan di Asrama Haji, puluhan korban tiba di Mapolda Jatim sekitar pukul 23.00. Sebelum menuju SPKT, semua orang terlebih dulu istirahat di Masjid Arif Nurul Huda. Hampir semua korban keberangkatan haji sudah berusia tua. Tampak juga seorang pria duduk terdiam bersama istri serta keluarga dengan mengenakan baju seragam haji. Para korban berbagai wilayah di Jawa Timur diantaranya, Bangil, Sampang, Pasuruan, Situbondo, hingga berdomisili di Kalimantan. Kapolsek Sukolilo Kompol Bunari mengatakan, sebelumnya Polsek Sukolilo mendapatkan laporan adanya CJH yang menjadi korban penipuan. Banyaknya korban dari luar daerah dari Surabaya membuat dirinya menyerahkan semuanya ke Polda Jatim. Dari data yang ada 59 orang ini sebenarnya sudah terdaftar di Kementrian Agama dan berangkat tahu 2040, “Pelaku ini meminta sejumlah uang untuk memberangkatkan haji dengan cepat atau tahun ini maka banyak korban menyerahkan sejumlah uang kepada seseorang," kata Bunari. Lebih lanjut, Bunari menjelaskan, saat ini seluruh korban telah melaporkan kejadian penipuan yang dialami di Polda Jatim. "Di sini kami hanya mengantarkan korban saja ke Polda Jatim untuk melaporkan kejadian tersebut. Memang sebelumnya sempat berniat lapor ke kantor kami (Polsek Sukolilo, red)," pungkas dia.(fdn/tyo)

Tags :
Kategori :

Terkait