Polres Malang Bagikan 200 Paket Bansos

Sabtu 17-07-2021,12:42 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Malang, Memorandum.co.id - Meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19, Polres Malang membagikan bantuan sosial pada 200 orang di sepanjang Jalan Pasar Kepanjen dan sepanjang Jalan di depan Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Jumat (16/7/2021). Penerima bantuan ini antara lain pedagang kaki lima, warung penjual kopi, penjual makanan dengan sepeda motor, warung makan dan penjaga stadion. Paket bansos yang berikan berisi mie instan, telur, susu, minyak goreng, gula dan beras. “Pembagian ini dilakukan di dua tempat yaitu di sepanjang jalan pasar Kepanjen dan depan Stadion Kanjuruhan,” terang Kabagren Polres Malang Kompol Adi Sunarto. Diharapkan bantuan sosial ini dapat meringankan beban penerima bantuan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dan dengan ettap mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19. Tim pembagian dipimpin Kabagren Polres Malang Kompol Adi Sunarto SH bersama Kasat Samapta Polres Malang AKP Bambang Sidik Achmadi SH, KBO Satuan Lalu Lantas Iptu Sunarko dan Kasi Propam Ipda Arief Wardoyo. (*/ari)

Tags :
Kategori :

Terkait