SURABAYA - Setelah menangkap tiga tersangka Doni Setyo (37), warga Kecamatan Rengel, Tuban, indekos di Jalan Bagorami V; Oky Candra Setyawan (26), warga Wonosalam, Jombang, tinggal di mess perusahaan; dan Edy Setyo Prayitno (34), warga Bojonegoro. Polsek Asemrowo menangkap penadah track sepatu excavator yang sempat dijual ke seseorang dengan harga Rp 1,650 juta. Penadah barang tersebut Basir ( 26), warga Sampang, Madura, domisili di Jalan Romokalisari. Kanitreskrim Polsek Asemrowo AKP Syaifudin Jupri mengatakan, usai menginterogasi ketiga tersangka, pihaknya mendapat informasi jika barang yang digelapkan itu dijual di Romokalisari. Polisi menuju ke lokasi dan mencari keberadaan seseorang yang menerima barang hasil penggelapan itu. Hingga tersangka Basri yang berada di lokasi pergudangan Jalan Romokalisari dibekuk petugas. "Tersangka. Ia mengakui jika membeli barang tersebut," jelas Syaifudin. Sebanyak 20 buah track sepatu excavator masih berada di lokasi. Tersangka mengakui jika ia menerima barang dari tersangka Edy dan Oky. Saat ditunjukkan kedua penjualnya, tersangka mengakui menyerahkan uang Rp 1,650 juta. Tersangka mengaku jika ia tidak tahu barang tersebut hasil penggelapan. Harganya yang murah membuat tersangka Basri tak banyak tanya dan langsung mencarikan uang untuk membayarnya. Sedangkan menurut AKP Syaifudin, meski tersangka mengaku tak tahu namun ia tetap dijerat pasal 480 KUHP. Tersangka beserta uang, dan 20 buah track sepatu excavator masih berada di dalam gudang. Polisi langsung mengamankan barang tersebut. "Tersangka mengaku masih belum tahu harus dijual kemana barang tersebut. Ia masih mencari penjual saat kami amankan. Beruntung kami gerak cepat sebelum barang berpindah tangan lagi," terangnya.(rio/tyo)
Penadah Track Sepatu Excavator Diborgol
Minggu 16-12-2018,15:24 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 28-11-2024,06:08 WIB
Pasangan dr. Aminuddin-Ina Dwi Lestari Menang di Pilkada Kota Probolinggo 2024
Kamis 28-11-2024,06:00 WIB
Real Count, Paslon WALI Menang di Pilkada Kota Malang 2024
Kamis 28-11-2024,09:58 WIB
Subandi-Mimik Tasyakuran Kemenangan Pilkada Sidoarjo 2024
Kamis 28-11-2024,19:31 WIB
Masuk Zona Degradasi, Persebaya Tidak Remehkan Madura United
Terkini
Kamis 28-11-2024,23:03 WIB
Pengamat Politik Sebut Objektif Kemenangan ErJi Sangat Wajar dan Pantas
Kamis 28-11-2024,22:56 WIB
Menang Cukup Telak, Paslon Rubih Bakal Kawal Suara di KPU
Kamis 28-11-2024,22:45 WIB
Emperor SPA Terbakar, Karyawati Tergeletak Sesak Nafas
Kamis 28-11-2024,22:30 WIB
Petugas KPPS Peneleh Tersengat Listrik, Luka Parah di Bagian Tangan
Kamis 28-11-2024,22:17 WIB