Surabaya, memorandum.co.id - Siti Aisyah memukul bahu dan wajah OY. Dia sakit hati dengan temannya tersebut. Gara-garanya tidak diajak jalan-jalan bersama teman-temannya yang lain. Penganiayaan tersebut terjadi di kafe Jalan Gunung Sari. Tidak hanya memukul, Aisyah juga melempar OY dengan gelas. "Iya, saya lempar gelas pakai tangan. Dia luka," ujar Aisyah saat memberikan keterangan sebagai terdakwa dalam sidang di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Rabu (16/6/2021). Aisyah menyesal. Dia mengaku khilaf telah menganiaya temannya tersebut. Perempuan ini sudah minta maaf. "Salah paham. Saya tidak diajak main sama dia. Saya menyesal," tuturnya. Aisyah datang ke kafe setelah dia tahu OY pergi bareng teman-teman lainnya tetapi tidak mengajak dirinya. Penganiayaan tersebut sempat dilerai kedua teman pria mereka yang ikut nongkrong. Para remaja belasan tahun ini lantas diusir pemilik kafe karena sudah membuat keributan. Mereka lantas pindah di kafe lain tidak jauh dari situ. Di kafe tersebut, emosi Aisyah masih belum mereda. Terdakwa kembali memukul kepala OY. Gadis 15 tahun itu terjatuh dalam posisi terduduk di lantai akibat dipukul terdakwa. Masih belum puas, Aisyah mencekik leher temannya itu. Dua teman pria kembali melerai. OY yang sudah lemas berusaha menjauh. Namun, Aisyah melemparinya dengan gelas kaca. Gelas itu mengenai tembok di belakang OY dan pecahannya mengenai tangannya hingga sobek dan berdarah. Berdasar hasil visum, pergelangan tangan kiri siswi kelas IX SMP itu terluka terbuka satu kali dua sentimeter. (mg-5/fer)
Tak Diajak Nongkrong di Kafe, Gelas Melayang
Rabu 16-06-2021,21:34 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,14:43 WIB
Kejari Ngawi Tetapkan Mantan Kadindik Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp19 Miliar
Kamis 28-11-2024,19:31 WIB
Masuk Zona Degradasi, Persebaya Tidak Remehkan Madura United
Jumat 29-11-2024,15:42 WIB
Jelang Laga Persebaya Vs Arema FC, Polrestabes Surabaya Siagakan Personel Antisipasi Kerawanan
Kamis 28-11-2024,23:25 WIB
Pernyataan Sikap Tim Pemenangan Paslon BAGUS Pilkada Lamongan 2024
Jumat 29-11-2024,17:20 WIB
Catatan Eko Yudiono: Persebaya Boleh Percaya Diri tapi Waspada Jadi Keharusan
Terkini
Jumat 29-11-2024,18:51 WIB
Dharmahusada Indah Barat Porak-poranda Diterjang Angin Puting Beliung
Jumat 29-11-2024,18:44 WIB
Korban Banjir di Malang Selatan: Satu Ditemukan Meninggal, Satu Masih Hilang
Jumat 29-11-2024,17:45 WIB
Kolaborasi STB, APKRINDO, dan ASTINDO Perkuat Posisi Singapura sebagai Pilihan Destinasi Wisata Keluarga
Jumat 29-11-2024,17:31 WIB
Imigrasi Batam Deportasi Empat WNA Pelanggar Izin Tinggal dalam Operasi Jagratara
Jumat 29-11-2024,17:20 WIB