Surabaya, memorandum.co.id - Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Jawa Timur Ir H Jonahar MEc, kembali menegaskan kepada masyarakat akan pentingnya sertifikat tanah. Menurutnya, ada tiga manfaat penting yang didapat oleh masyarakat ketika tanah yang dimiliki bersertifikat. “Pertama, untuk memberikan kepastian hukum dan perlindungan hukum terhadap tanah yang dimiliki,” ujar Jonahar di kantornya, Jalan Gayung Kebonsari, Kamis (10/6) sore. Lanjut Jonahar, dua keuntungan lain, dengan sertifikat tanah dapat diagunkan dan menjadi modal. Ketiga, adanya sertifikat tanah, masyarakat tidak perlu merasa khawatir. “Jadi, apabila nantinya ada mafia yang ingin memalsukan tentu tak bisa, karena datanya sudah ada di data base BPN,” tandasnya. Untuk menyukseskan program sertifikasi tanah di Jawa Timur, Kakanwil Jonahar akan mengebut program PTSL (pendaftaran tanah sistematis lengkap) yang saat ini sudah berjalan di seluruh kabupaten/kota di Jawa Timur. Bahkan, ia menargetkan pada tahun 2024 pelaksanaan PTSL di Jatim tuntas. Sebab, sesuai program Kementerian ATR/BPN bahwa pada tahun 2025 seluruh tanah di Indonesia harus sudah terdaftar. “Makanya untuk mempercepat itu, kita terapkan pola Trijuang dalam pelaksanakan PTSL. Dengan adanya Trijuang maka ada sharing anggaran, dana dan tenaga antara BPN, pemerintah kabupaten dan pemerintah desa,” pungkasnya. (mik)
Kakanwil BPN: Sertifikat Tanah Itu Penting
Kamis 10-06-2021,19:11 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 26-11-2024,17:32 WIB
Jelang Coblosan, Tri Rismaharini Dapat Pesan Ini dari Pengasuh Ponpes Sunan Drajat
Selasa 26-11-2024,16:57 WIB
Catut IMI Jatim, Penyelenggara Drag Race di Sidoarjo Diadukan Polisi
Selasa 26-11-2024,14:14 WIB
Polres Lamongan Gelar Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak 2024
Selasa 26-11-2024,20:28 WIB
Polrestabes Surabaya Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih Pilkada, Ada Promo Makan Bergizi Gratis Menanti
Rabu 27-11-2024,06:12 WIB
Kapolres Batu Bersama Forkopimda Tinjau TPS, Siap Amankan Perhelatan Pilkada Serentak 2024
Terkini
Rabu 27-11-2024,10:04 WIB
Gerombolan Preman Aniaya Wartawan Setelah Meliput Dugaan Politik Uang di Blitar
Rabu 27-11-2024,10:00 WIB
Coblosan Pilkada Serentak 2024, Warga Sempat Heran Pilwali Tidak Ada Lawan
Rabu 27-11-2024,09:57 WIB
Risma Nyoblos di TPS 16 Jajar Tunggal Wiyung, Sempat Jalan Kaki Menyapa Warga Kampung
Rabu 27-11-2024,09:53 WIB
Pilwali Surabaya, Warga Pagesangan Asri Antusias Nyoblos
Rabu 27-11-2024,09:51 WIB