Mojokerto, memorandum.co.id - Kecelakaan lalu lintas hingga merenggut korban jiwa kembali terjadi Mojokerto. Kali ini warga asal Lamongan terlindas truk kontainer di Jalan raya Gempolkerep, Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto. Korban adalah Ali Nuryakin (30), warga Dusun Putuk, Desa Banggle, Kecamatan Sukorame, Kabupaten Lamongan. Saat kejadian korban mengendarai motor Honda Vario dengan nomor polisi S 2367 MT seorang diri. Kanit Laka Satlantas Polresta Mojokerto Ipda Bosoeni mengatakan, kecelakaan tersebut terjadi pada Kamis (20/05) sekira pukul 06.15. Bermula saat korban melaju dari arah timur ke arah barat. Sesampainya di lokasi, korban mencoba mendahului truk kontainer bernopol L-9155-UM yang dikemudikan Suwanto (44) warga Desa Watugede, Kecamatan Puncu, Kabupaten Kediri yang melaju se arah. "Korban ini kurang konsentrasi. Ini juga dimungkinkan ruang saat menyalip ini juga cukup sempit sehingga korban diduga mengalami selip dan tak mampu mengendalikan laju kendaraannya, " bebernya. Sesampainya di lokasi dari arah yang bersamaan datang sebuah motor yang tidak diketahui identitasnya bersenggolan dengan korban hingga terpental. Sehingga terjatuh dan masuk kolong truk kontainer dan terlindas roda belakang samping kanan. "Korban meninggal di lokasi dengan luka pada bagian kepala, untuk motor yang bersenggolan dengan korban ini langsung melarikan diri dan ini masih kita selidiki, " sebutnya. Basoeni menambahkan faktor penyebab kecelakaan dikarenakan kurang ke hati-hatian pengemudi motor. Korban dievakuasi ke RSU Dr. Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto. "Untuk penyelidikan, pengemudi truk dilakukan pemeriksaan oleh tim unit Laka Polresta Mojokerto," tandasnya.(no)
Pemotor Lamongan Tewas Terlindas Truk Kontainer
Kamis 20-05-2021,18:06 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 29-01-2026,20:57 WIB
Dipercaya Manager Toko Emas, Dana Penjualan Masuk Rekening Pribadi
Kamis 29-01-2026,19:37 WIB
Ketua MUI Dukung Polri Tetap di Bawah Presiden, Posisi Kepolisian Dinilai Ideal untuk NKRI
Kamis 29-01-2026,20:18 WIB
Polresta Sidoarjo Gelar Latpra Ops Keselamatan Semeru 2026
Kamis 29-01-2026,19:42 WIB
Belasan Emak-emak Jadi Korban Penipuan Sembako di Surabaya, Polisi Periksa Korban
Kamis 29-01-2026,19:31 WIB
Sinergi Ekonomi Kerakyatan Kapolsek Sukomanunggal Hadiri Peresmian Koperasi Merah Putih
Terkini
Jumat 30-01-2026,18:31 WIB
Transparansi Parkir Nontunai Di Surabaya, Eri Cahyadi Tegaskan Tak Boleh Ada Premanisme
Jumat 30-01-2026,18:27 WIB
Gudang Kendaraan Hasil Penggelapan Di Sidoarjo Digerebek Polrestabes Surabaya, Tiga Tersangka
Jumat 30-01-2026,18:22 WIB
Didukung BRI Dan LinkUMKM, Kenes Lalita Kembangkan Bisnis Busana Anak Wastra Khas Jepara
Jumat 30-01-2026,18:14 WIB
Tingkatkan Kualitas Layanan Pertanahan Di Tulungagung, Menteri Nusron Siapkan Pelatihan Dan Asesmen
Jumat 30-01-2026,18:06 WIB