Tulungagung, memorandum.co.id - Wahyu Nurdiansyah, warga Dusun Bonsari, Desa Betak, Kecamatan Kalidawir harus berlebaran di balik jeruji besi. Pasalnya, pemuda 21 tahun itu menjadi tersangka atas beberapa kasus pencurian yang dialami para tetangganya. Paur Subbag Humas Polres Tulungagung, Iptu Nenny Sasongko mengatakan, awal perkara ini terungkap setelah Muslimah, warga Dusun Krajan, Desa Betak melapor ke Polsek Kalidawir karena menjadi korban pencurian. Kepada polisi korban mengaku kehilangan sebuah handphone dan uang tunai. Jika ditotal kerugiannya setara Rp 2,5 juta. "Pencurian dilakukan ketika korban tengah menjalankan ibadah salat Tarawih. Berbekal laporan itu petugas langsung melakukan serangkaian penyelidikan," terang Iptu Nenny, Senin (3/5/2021). Selanjutnya, kata Nenny, dari hasil pendalaman petugas bisa menangkap tersangka tanpa perlawanan. "Tersangka mengakui perbuatannya. Bahkan ketika dikembangkan, tersangka juga mengaku melakukan pencurian di rumah tetangganya yang berbeda serta di lain desa," ujar Nenny. Seperti di rumah Siti Masitoh, warga Dusun Krajan, Desa Betak, tersangka mencuri beberapa perhiasan senilai Rp 4,3 juta. Kemudian di rumah korban Evie Rahayu, warga Desa Joho, Kecamatan Kalidawir, tersangka menggasak dua handphone Samsung serta uang ratusan ribu rupiah. Kini tersangka dan beberapa barang bukti hasil kejahatannya sudah diamankan petugas. Akibat kelakuannya, tersangka dijerat pasal Pasal 363 ayat (1) ke 3e, 5e KUHP Sub pasal 65 KUHP, dengan ancaman hukuman di atas empat tahun penjara. "Kami mengimbau agar masyarakat selalu berhati - hati ketika meninggalkan rumah dalam keadaan kosong, agar tidak menjadi korban pencurian," pungkasnya. (mad)
Maling Bonsari Berlebaran di Bui
Senin 03-05-2021,10:12 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 02-01-2026,18:50 WIB
Pemkot Rombak 69 Pejabat, 7 Kepala OPD Baru Dilantik: Wali Kota Eri Ancam Copot yang Rapornya di Bawah 80
Jumat 02-01-2026,18:10 WIB
Dugaan Skandal Rp 1,5 Miliar Guncang Madiun: Pejabat Dalihkan Uang Arisan, Ada Apa?
Jumat 02-01-2026,06:38 WIB
Chelsea Pecat Enzo Maresca Jelang Duel Kontra Man City
Jumat 02-01-2026,08:55 WIB
Gemerlap Glamvaganza di Aston Gresik Sambut 2026 dengan Kemewahan dan Kebersamaan
Jumat 02-01-2026,14:12 WIB
Kejati Jatim Bantah Tangkap Kasi Intelijen Kejari Madiun Terkait Dugaan Pemerasan Kades
Terkini
Jumat 02-01-2026,22:44 WIB
UMM Bekali Tendik Jelang Purna Tugas Melalui Pelatihan Persiapan Pensiun
Jumat 02-01-2026,20:31 WIB
Tasyakuran Awal Tahun dan Penyerahan Mobmas di Pesantren, Kapolsek Ingatkan Amanah Pelayanan Publik
Jumat 02-01-2026,19:34 WIB
Chrysant Luxury Land Luncurkan Cluster New Year, New Home di Lamongan
Jumat 02-01-2026,19:31 WIB
Pemkot Surabaya Bentuk Satgas Reformasi Agraria dan Anti-Preman Atasi Sengketa Tanah
Jumat 02-01-2026,19:22 WIB