Gresik, memorandum.co.id - Rumah di RT 2/ RW 3, Desa Gempolkurung, Kecamatan Menganti, Gresik, roboh secara tiba-tiba, Minggu (11/4/2021). Beruntung tidak ada korban dalam insiden ini, sebab rumah tersebut sudah terlebih dahulu dikosongkan. Camat Menganti Sujarto menuturkan, rumah tersebut milik salah seorang warga bernama Kasdi yang sudah meninggal dunia. Sempat ditempati keluarga, namun sebelum kejadian sudah tidak berpenghuni. "Pemilik rumah almarhum pak Kasdi yang saat ini tidak ada yang menempati. Robohnya rumah diakibatkan karena rumah sudah lapuk," tutur Sujarto. Ia membantah bahwa rumah tersebut roboh karena getaran gempa magnitudo 6,7 di Kabupaten Malang yang terasa hingga Gresik, Sabtu (10/4/2021) kemarin. Rumah korban memang sudah lapuk dan hampir roboh. Sebelumnya beredar status di media sosial dari salah seorang warga yang menyangkut pautkan robohnya rumah Kasdi dengan gempa. "Lindu e wingi roboh e saiki, (Gempanya kemarin, robohnya sekarang, red)," begitu cuitnya. Namun, Sujarto membantah hal tersebut. Rumah roboh bukan gegara gempa dan rumah tersebut sedang kosong.(and/har)
Diduga Lapuk, Rumah di Menganti Gresik Tiba-tiba Roboh
Minggu 11-04-2021,14:55 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 15-01-2026,11:58 WIB
Skandal Sabu Libatkan Oknum Polisi, Empat Anggota Polres Madiun Kota Diperiksa
Kamis 15-01-2026,13:31 WIB
Pimpin Sertijab PJU, Kapolres Jombang Tekankan Profesionalisme
Kamis 15-01-2026,06:01 WIB
Saat 'Fun Run' Jadi Gaya Hidup Paling Hits Saat Ini
Kamis 15-01-2026,08:00 WIB
Saat Tenang Menjelma Jadi Fenomena
Kamis 15-01-2026,07:12 WIB
Chelsea Tumbang di Stamford Bridge, Arsenal Menang Tipis 3-2 pada Leg Pertama Semifinal Piala Carabao
Terkini
Kamis 15-01-2026,20:47 WIB
Kapolres Gresik Pimpin Commander Wish, Tegaskan Polri Presisi dan Pelayanan Humanis
Kamis 15-01-2026,20:39 WIB
Libur Panjang Isra Mikraj, KAI Daop 8 Surabaya Siapkan Kereta Tambahan
Kamis 15-01-2026,20:31 WIB
Polres Madiun Bekuk Komplotan Pencuri Spesialis Bobol Tembok Lintas Provinsi
Kamis 15-01-2026,20:18 WIB
Sinergi Polri dan KUA Perkuat Kondusivitas Wilayah Wiyung Surabaya
Kamis 15-01-2026,20:09 WIB