Sumenep, memorandum.co.id - Polres Sumenep bersama Kodim 0827 setempat melaksanakan pengamanan jalannya perayaan Paskah. Para personil melakukan penjagaan sejumlah gereja sedang menjalankan Ibadah Paskah, Jumat (2/4). Sebelum umat Kristen melaksanakan Ibadah Hari Raya Paskah tahun ini. Terlebih dahulu tim Jokotole Polres Sumenep melaksanakan kegiatan strelisasi di sekitar lokasi Gereja Katholik Gunung Karmel Pabian Sumenep. Tidak hanya di gereja tersebut, gereja lain juga dilakukan hal sama untuk memastikan situasi aman saat umat kristiani menjalankan ibadah Paskah. Selama pelaksanaan aparat melakukan penjagaan hingga acara selesai. "Ini sudah menjadi tugas dan kewajiban kami sebagai aparat keamanan, guna menjaga memberikan pelayanan kepada masyarakat," urai Kapolres Sumenep AKBP Darman, Jumat (2/4) Disebutkan dalam melakukan pengamaman, puluhan personil diterjunkan untuk melakukan pengamanan mulai sebelum pelaksanaan hingga acara Ibadah Paskah selesai dilaksanakan. Perayaan Paskah tahun ini khususnya, di Gereja Katholik Maria Gunung Karmel mengusung tema “Semakin Beriman, Semakin Solider” yang dipimpin oleh Romo Immanuel Puji Astanto yang dihadiri oleh Jemaat sebanyak 150 orang. Tentu pelaksanaan Paskah tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) memakai masker menjaga jarak saat pelaksnaan guna antisipasi penyebaran Covid 19. "Dan Kami bersyukur perayaan Paskah di Sumenep berjalan lancar tanpa gangguan."Pangkasnnya. Tambahnya, perayaan Ibadah Paskah dirayakan secara sederhana oleh umat kristiani dengan menerapkan prokes. Kedepan khususnya masyarakat Sumenep untuk terus bersama-sama saling menjaga dan menghormati perbedaan ini. (uri/ziz)
Polres dan Kodim 0827 Sumenep Amankan Perayaan Paskah
Jumat 02-04-2021,12:31 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 08-11-2024,14:20 WIB
Persebaya Tidak Ada Agenda Ujicoba di Jeda FIFA Matchday, Munster: Tidak Butuh Tim Liga 2 atau Liga 3
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,01:46 WIB
Persiapan Lawan Persija, Persebaya Kembali Gelar Latihan Pasca Libur
Jumat 08-11-2024,13:29 WIB
Kasus Perundungan di SMP Gloria 1 Diadukan ke Polrestabes Surabaya
Jumat 08-11-2024,18:29 WIB
Dugaan Kasus Kekerasan di Lingkungan SMAK Gloria 2, Manajemen Berdamai dengan Guru Tinju yang Dituduh Preman
Terkini
Jumat 08-11-2024,19:33 WIB
Pemkot Surabaya Gelar Konser Jazz Senja Utara Festival 2024 di THP Kenjeran
Jumat 08-11-2024,19:13 WIB
Polsek Karangpilang Jalin Silaturahmi dengan Warga Melalui Program Jumat Curhat
Jumat 08-11-2024,19:04 WIB
Di Hari Pahlawan, Masyarakat Surabaya Tidak Diperbolehkan Pakai Busana Motif Doreng
Jumat 08-11-2024,18:55 WIB
Berbaur dengan Pengunjung Grand City Mall, Pria Ini Nyopet HP
Jumat 08-11-2024,18:46 WIB