SIDOARJO - Menyambut Hari Bhayangkara ke-73 yang diperingati pada 1 Juli, Kapolresta Sidoarjo bersama ketua Bhayangkari cabang Kota Sidoarjo beranjangsana ke purnawirawan Polri, anggota, keluarga anggota yang sakit, serta masyarakat umum. Dalam giat anjangsana pada Jumat (21/6) tersebut, turut bersama pimpinan Polresta Sidoarjo, antara lain, Wakapolresta Sidoarjo, para pejabat utama, kapolsek jajaran dan pengurus Bhayangkari Cabang Kota Sidoarjo. Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol, Zain Dwi Nugroho, menjelaskan kegiatan anjangsana ini dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-73. Melalui kesempatan ini, keluarga besar Polresta Sidoarjo bermaksud mewujudkan perhatian kepada keluarga Polri dan masyarakat umum. Anjangsana dengan tujuan ke Brigjen Pol (Purn) Supriyadi, kemudian dilanjutkan anjangsana ke anak Aiptu Subhan (anggota Polsek Taman) yang sedang sakit. Kemudian ke Aiptu Puji Bangun (anggota Polsek Waru) dalam kondisi sakit stroke, Aiptu Hadi Suyadi (anggota Polsek Krian) sakit komplikasi, dan kunjungan ke nenek Sumirah di Krembung. Selain sebagai sarana silaturahmi, bentuk bakti Polresta Sidoarjo dalam anjangsana ini, berupa pemberian tali asih, pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis. "Semoga melalui kesempatan ini, keluarga Polri yang sakit segera diberi kesembuhan dan disehatkan kembali," imbuh Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho.(jok/udi)
Sambut Hari Bhayangkara Ke-73, Kapolresta Sidoarjo Beranjangsana
Jumat 21-06-2019,12:52 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 19-01-2026,17:45 WIB
KPK OTT di Kota Madiun, Wali Kota Maidi Diamankan
Senin 19-01-2026,07:57 WIB
Cara Membangun Kebiasaan Olahraga Tanpa Merasa Terbebani
Senin 19-01-2026,17:33 WIB
Modus Wall Charging Fiktif, Marketing Mobil Listrik BYD Didakwa Tipu Konsumen Rp 17,5 Juta
Senin 19-01-2026,12:38 WIB
Kapolres Gresik AKBP Ramadhan Nasution Pimpin Apel Perdana, Tekankan Layananan Masyarakat dengan Hati
Senin 19-01-2026,10:00 WIB
Penuhi Target PAD 100 Persen, Pemkab Bangkalan Anugerahkan Penghargaan Kepada OPD dan Kecamatan Berprestasi
Terkini
Selasa 20-01-2026,07:45 WIB
Satlantas Polres Gresik Sapa Driver dan Ramp Check Bus demi Keselamatan Penumpang
Selasa 20-01-2026,07:25 WIB
Begini Upaya Polisi Ungkap Pembunuhan di Wonokusumo Jaya Surabaya
Selasa 20-01-2026,06:36 WIB
José Mourinho Tepis Isu Kembali ke Real Madrid: Jangan Libatkan Saya dalam Sinetron
Selasa 20-01-2026,06:30 WIB
Matheus Cunha Optimistis Manchester United Bangkit Bersama Michael Carrick
Selasa 20-01-2026,06:23 WIB