Lubang Jalan Keputih Bahayakan Pengendara

Minggu 07-03-2021,18:49 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Surabaya, memorandum.co.id - Jika melintas di Jalan Keputih Tegal (depan usaha Bambu Jaya, red) harap berhati-hati. Sebab, jalan yang baru diaspal kembali berlubang. Akibatnya, banyak pengendara yang menjadi korban, terutama pemotor. Seperti yang dikatakan Kukuh (37), warga Keputih Tegal Timur Baru, Minggu (7/3/2021). Menurutnya, sudah ada dua korban yang terjatuh karena terperosok lubang. “Setahu saya ada dua korban. Semuanya pengendara motor,” ujarnya. Tambah Kukuh, untuk aspal sendiri sebenarnya sudah ditambal. Karena kondisi jalan di sini sering banjir, maka aspal itu terkelupas. “Kira-kira ditambal dua bulan lalu. Tapi kalau terkelupasnya hingga kembali lubang sekitar seminggu,” ujarnya. Untuk mengurangi pengendara terjatuh, dirinya menutupi dengan sirtu. “Kasihan kalau terjatuh. Makanya saya tutupi dengan sirtu, tapi karena tergerus air hujan dan terbawa mobil akhirnya kembali lubang seperti ini,” jelasnya. Kukuh menambahkan, untuk lubang ada dua titik lokasi. Sebelumnya juga sudah diaspal. “Yang sebelahnya masih baru diaspal,” pungkas Kukuh. Sementara itu, Kabid Jalan dan Jembatan Dinas PU Bina Marga dan Pematusan (DPUBMP) Surabaya Ganjar Siswo Pramono mengatakan, pihaknya akan segera memperbaikinya. “Iya, Insya Allah besok diperbaiki,” singkat Ganjar. (fer/udi)

Tags :
Kategori :

Terkait