Malang, memorandum.co.id - Gerakan santri bermasker di wilayah hukum Kota Malang, kali ini sampai di Pondok Pesantren (Ponpes) Bahrul Maghfiroh, Jalan Joyo Agung, Kota Malang, Selasa (2/3/2021). Gerakan yang diinisiasi Forpimda Propinsi Jawa Timur ini, di Kota Malang dipimpin Kapolresta Malang Kota Kombespol Leonardus Simarmata dan Komandan Kodim 0833 Kota Malang Letkol Arm Ferdian Primadhona. "Sebagaimana yang dilakukan di ponpes yang lain, kami keliling ke beberapa pondok pesantren. Untuk melakukan edukasi pemahaman tentang pentingnya bermasker. Dalam hal ini, santri bermasker," terang Kapolresta Malang Kota Kombespol Leonardus Simarmata. Pihaknya memilih pondok pesantren, karena santrinya dianggap bisa disiplin. Selain itu, bisa memberikan pengaruh positif untuk warga masyarakat di dalam pondok dan masyarakat sekitarnya. "Diharapkan santri bisa memberikan contoh positif bagi masyarakat sekitarnya. Apalagi, mendapatkan pengawasan juga dari pimpinan pondok maupun kepala sekolah," lanjut kapolresta. Program santri bermasker akan terus dilakukan dengan berkeliling ke beberapa pondok pesantren. Selain mengedukasi pencegahan Covid 19, juga memberikan bantuan logistik dan masker gratis. Sementara itu, pengasuh pondok pesantren Bahrul Maghfiroh, Prof Dr Ir H Mohammad Bisri MS menerangkan pihaknya berterima kasih atas kunjungan Kapolresta, Dandim dan rombongan dalam rangka kampanye dan edukasi santri bermasker. "Kami tentu berterima kasih atas kunjungannya. Semoga semakin menyemangati para santri serta para penghuni pondok lainya, untuk bersama sama mencegah penularan virus Covid 19. Untuk siang hingga sore, tanggung jawab para kepala sekolah. Untuk malam hari, oleh pimpinan pondok," terang Prof Bisri. Para santri dan warga pondok, menurutnya sudah terisolasi dengan sendirinya. Mengingat, masyarakat pondok tidak diperkenankan keluar. Dan hanya berada di kawasan dalam ponpes. "Secara teknis pencegahan, sudah kami lakukan. Bahkan santri tidak diperbolehkan keluar pondok. Namun demikian, memang pernah ada santri yang terkonfirmasi Covid-19. Untuk itu, saat ini wali santri sudah tidak diperkenankan masuk kalau berkunjung. Itu dilakukan sebagai salah satu cara pencegahan," papar mantan Rektor UB ini. (edr/udi)
Gelorakan Santri Bermasker, Kapolresta Makota Keliling Ponpes
Selasa 02-03-2021,16:50 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 27-01-2026,10:18 WIB
KUHP Baru, Penadah Bisa Dikenakan Pidana Denda Hingga Rp500 Juta
Selasa 27-01-2026,16:24 WIB
Jambret di Karangrejo Dibekuk, Pelaku Gentayangan Malam Hari
Selasa 27-01-2026,08:35 WIB
Oplos Beras Medium Jadi 'Premium', Pasutri Pemilik Toko Anjaya Dituntut 2 Tahun Penjara
Selasa 27-01-2026,11:55 WIB
Kasus Pelemparan Kaca Kereta Api di Nganjuk Tuntas, Polres dan PT KAI Kedepankan Perlindungan Anak
Selasa 27-01-2026,06:47 WIB
Roy Keane: Carrick Bersinar, Tapi MU Butuh Manajer Kelas Juara
Terkini
Selasa 27-01-2026,22:49 WIB
Kota Malang Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Utama, Capaian Lampaui 100 Persen
Selasa 27-01-2026,22:42 WIB
Kejurprov Liga 1 Muaythai Jatim 2026, 13 Atlet Kabupaten Malang Borong Medali
Selasa 27-01-2026,22:35 WIB
Oscars 2026: 'Sinners' Cetak Sejarah dengan 16 Nominasi, Kalahkan Rekor Titanic dan La La Land
Selasa 27-01-2026,22:19 WIB
LinkUMKM Jangkau 14,8 Juta Pengusaha, BRI Dorong Penguatan Usaha Berbasis Digital
Selasa 27-01-2026,20:32 WIB