Surabaya, Memorandum.co.id - Polda Jatim menggelar vaksinasi kepada anggota dan Aparatur Sipil Negara (ASN) dari seluruh Satuan Kerja, Rabu (24/2) pagi. Kegiatan vaksinasi tersebut dipantau langsung Kapolda Jatim Irjenpol Nico Afinta dan pejabat utama serta Kabidhumas Kombespol Gatot Repli Handoko. Sebanyak 600 anggota dan ASN dibagi menjadi dua gelombang. Untuk gelombang pertama dilakukan pukul 08.00 hingga 10.00. Sementara untuk gelombang kedua dilakukan pukul 10.00 sampai 12.00. Masing-masing gelombang di ikuti sebanyak 300 personil. Irjenpol Nico Afinta mengatakan, ada sebanyak 40.282 orang dari seluruh anggota di Polda Jatim serta jajaran. Sementara yang menerima vaksin sebanyak 800. Hari ini 600 vaksin digunakan, dan untuk yang 200 vaksin sudah digunakan kemarin. "Kami juga menyiapkan vaksinator 1.824 anggota, dokter, perawat, bidan, sudah ada 770 yang bersertifikat, kemudian kami siapkan 422 yang sudah di latih, sehingga ada 1.200 siap menjadi vaksinator untuk membantu pemerintah dalam memberikan vaksinasi kepada masyarakat," jelas dia. Kapolda Jatim menghimbau untuk seluruh tenaga kesehatan Polri untuk mendukung program pemerintah. "Kami dari Polri siap mendukung untuk memberikan tenaga vaksinator supaya bisa berjalan dengan baik dan herd immunity bisa timbul di seluruh Jawa timur," lanjut dia. Selain di Mapolda Jatim, pelaksanaan vaksinasi juga dilakukan di Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur. Sebanyak 98 kiai atau ulama dan tokoh Nahdlatul Ulama menjalani vaksinasi di Jalan Masjid Al-Akbar Timur.(fdn)
Tingkatkan Herd Immunity, Polisi dan Kiai Gelar Vaksinasi
Rabu 24-02-2021,14:59 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 07-11-2024,20:03 WIB
Drama Korea Face Me Siap Mengudara, Pertemukan Detektif dan Dokter Bedah Plastik dalam Genre Thriller
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,01:46 WIB
Persiapan Lawan Persija, Persebaya Kembali Gelar Latihan Pasca Libur
Kamis 07-11-2024,18:38 WIB
Diduga Cemburu, Buser Polres Probolinggo Aniaya Warga
Kamis 07-11-2024,23:38 WIB
Sidang Dugaan Penggelapan Uang CV MMA Rp 12 Miliar, JPU Hadirkan Tiga Saksi Ahli
Terkini
Jumat 08-11-2024,12:50 WIB
Kolaborasi Inspiratif Finalis Pangeran Putri Lingkungan Hidup 2024 dan SDN Tandes Kidul 1 Dorong Inovasi
Jumat 08-11-2024,12:46 WIB
Polsek Sawahan Gelar Jumat Curhat, Warga Banyu Urip Sampaikan Aspirasi
Jumat 08-11-2024,12:43 WIB
Kapolsek Asemrowo Jalin Silaturahmi Tokoh Masyarakat, Sinergisi untuk Keamanan dan Kondusifitas Wilayah
Jumat 08-11-2024,12:39 WIB
Bang Jo Anggota Komisi D DPRD Surabaya Soroti Bullying di Sekolah, Dorong Pendidikan Karakter Lebih Kuat
Jumat 08-11-2024,12:34 WIB