Kediri, memorandum.co.id - Meski di tengah pandemi Covid-19, hal ini tidak menyurutkan semangat Satreskrim Polres Kediri Kota untuk memberantas pelaku kejahatan dan membersihkan penyakit masyarakat (pekat) berupa perjudian. Seperti dibekuknya tujuh pejudi dadu di Desa Jugo, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri. Kapolres Kediri Kota AKBP Eko Prasetyo SIK melalui Kasatreskrim AKP Verawaty Thaib SIK mengatakan, berawal dari informasi masyarakat bahwa di salah satu rumah warga di Desa Jugo, digunakan untuk arena perjudian dadu. Dari informasi tersebut, kemudian petugas melakukan serangkaian penyelidikan, dan ternyata benar. “Sekitar pukul 22.00, hari Selasa (2/2/2021) petugas menggerebek di rumah tersebut. Dari penggerebegkan diamankan tujuh orang dan barang bukti,” ujar Verawaty pada memorandum.co.id, Kamis (18/2/2021) petang. Ketujuh tersangka yaitu Jasi (43), Mulyadi (53), Warsito (40), Agus Sugiarto (42), Suwarni (54), Suyut (50), dan Slamet (40), semuanya warga Mojo. Dari hasil interogasi, tambah Verawaty, bahwa Jesi, Mulyadi, dan Warsito sebagai bandar secara bergantian. Sementara empat lainnya penombok. “Rumah yang digunakan untuk judi dadu milik Slamet. Dengan kompensasi Rp 100 ribu untuk sewa lampu,” pungkas Verawaty. Sekadar diketahui, barang bukti yang disita satu set alat judi dadu (tatakan, tutup timba dan tiga mata dadu), satu lembar tikar plastik, satu lembar tikar spon, satu lembar beberan dadu, dan uang tunai Rp 567 ribu. (mis/fer)
Satreskrim Polres Kota Kediri Gulung Tujuh Pejudi
Kamis 18-02-2021,21:14 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 30-01-2026,20:01 WIB
Hasil Penggerebekan Gudang Ranmor di Sidoarjo, 10 Kendaraan Terbukti Bodong
Jumat 30-01-2026,19:51 WIB
Memorandum Lepas Tiga Karyawan Umrah, Prof Mengestuti Agil: Bawa Keberkahan dan Perubahan Positif Karyawan
Jumat 30-01-2026,20:09 WIB
Tabrakan di Simpang Empat CBD Driyorejo Gresik, Warga Surabaya Meninggal Dunia
Jumat 30-01-2026,17:52 WIB
Kronologi Lengkap OTT Wali Kota Madiun hingga Penggeledahan di Sejumah Lokasi
Jumat 30-01-2026,13:23 WIB
Ironi Pendidikan Jember, Berlimpah Tenaga Pendidik Tapi Terganjal Tembok Aturan Pusat
Terkini
Sabtu 31-01-2026,11:13 WIB
Mengenal Lurah Pakal Bayu Witjaksono, Isi Waktu Luang dengan Kegiatan Positif
Sabtu 31-01-2026,11:02 WIB
KM Sabuk Nusantara 74 Perkuat Akses Transportasi Laut Kepulauan Sumenep
Sabtu 31-01-2026,10:03 WIB
Pengamanan Ketat, Laga Persik Kediri vs Bali United Berjalan Aman Kondusif
Sabtu 31-01-2026,09:13 WIB