Staf Pengadilan Agama Gresik Positif Covid-19, Pelayanan Ditutup

Senin 01-02-2021,19:19 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan

Gresik, memorandum.co.id - Jumlah angka tren kenaikan kasus positif Covid-19 per hari di minggu akhir Januari mengalami penurunan. Setelah sebelumnya selalu di atas angka 20. Namun tren penambahan kasus tetap ada. Salah satunya staf PA (Pengadilan Agama) Gresik yang terkonfirmasi positif Covid-19 dari hasil tes swab antigen. Untuk menindaklanjuti temuan kasus positif di lingkungan PA, Ketua PA Gresik memutuskan menutup sementara kantor PA. Penutupan tersebut akan dimulai Selasa (2/2/2021) besok sampai Jumat (5/2/2021). Akibat penutupan PA tersebut, Kepala Humas PA Gresik Sofyan Zefri mengatakan, bahwa jadwal persidangan pun terpaksa diundur. Bagi masyarakat yang memiliki jadwal sidang 2 Februari akan diundur pada 9 Februari. Sementara untuk jadwal sidang 3 Februari, diundur sampai 10 Februari. Untuk persidangan yang dilakukan pada 4 Februari dan 5 Februari diundur hingga 11 Februari. Masih menurut Zefri, untuk mencegah penyebaran virus Covid-19, utamanya di lingkungan PA, Selasa (2/2/2021) besok seluruh pegawai PA akan dilakukan tes di kantor PA. " Dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19, besok kita lakukan tes bagi seluruh pegawai di PA. Lokasi tes akan dilakukan di kantor PA" ujar Zefri. Selain itu, penyemprotan disinfektan juga dilakukan di lingkup PA. (han/har/fer)

Tags :
Kategori :

Terkait