Kediri, memorandum.co.id - Pada Sabtu (16/1/2021), jajaran Polsek Kandat merazia di Jalan Raya Desa Ringinsari, Kecamatan Kandat, Kabupaten Kediri dan berhasil mengamankan 12 remaja peserta balap liar. Kemudian sebagai tindak lanjut penanganan kasus balap liar itu, pada Rabu (20/1/2021), Polsek Kandat memberikan pembinaan kepada belasan remaja yang terjaring razia dengan didampingi orang tua mereka masing-masing. Wakapolsek Kandat, Ipda Jumali mengatakan, pembinaan adalah tindak lanjut supaya para remaja ini menaati peraturan berlalulintas dan tidak melakukan aktivitas yang dapat mengganggu maupun merugikan orang lain. “Dalam kesempatan ini kami juga menghadirkan para orang tua, dengan tujuan untuk memberikan pemahaman dan pembinaan baik kepada remaja yang terjaring razia maupun kepada orang tuanya,” ujar Ipda Jumali. Sekedar diketahui, selain pembinaan para remaja yang terjaring razia juga membuat surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya, serta memasang kembali kelengkapan kendaraan sesuai dengan aturan yang berlaku. (mis/mad)
Polsek Kandat Jaring Belasan Remaja Pebalap Liar
Rabu 20-01-2021,16:27 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 16-01-2026,16:51 WIB
Dilimpahkan ke Satreskrim Polrestabes Surabaya, Ini Identitas 18 Pesilat Keroyok Pengunjung Angkringan
Jumat 16-01-2026,19:56 WIB
Segarkan Birokrasi, Mas Rio Mutasi 26 Pejabat Eselon II Pemkab Situbondo
Jumat 16-01-2026,13:43 WIB
Terima Banyak Aduan Masyarakat, Polrestabes Surabaya Segel Kantor Madas
Jumat 16-01-2026,19:03 WIB
Warga Pacar Keling Protes Bansos dan Rutilahu, Kelurahan Lakukan Verifikasi Lapangan
Jumat 16-01-2026,13:15 WIB
Lempar Batu ke Kaca Bus Trans Jatim, Oknum PNS di Gresik Diringkus Polisi
Terkini
Sabtu 17-01-2026,11:09 WIB
Di Hadapan Kepsek dan Tendik Sekolah Rakyat se-Jatim, Menteri Sosial: Jangan Ada Siswa Titipan
Sabtu 17-01-2026,10:58 WIB
Kejaksaan Negeri Nganjuk Terima Titipan Uang Pengganti Kasus Korupsi APBDes Ngronggot
Sabtu 17-01-2026,10:36 WIB
Sinergitas TNI-Polri, Polsek Lakarsantri Amankan Upacara Ngenteg Linggih di Pura Sakti Raden Wijaya
Sabtu 17-01-2026,09:57 WIB
Bupati Subandi Takziah ke Rumah Duka Putri Camat Wonoayu, Sampaikan Duka Mendalam
Sabtu 17-01-2026,09:28 WIB