Surabaya, memorandum.co.id - Dalam masa pandemi ini olahraga sangat dibutuhkan untuk menjaga kekebalan tubuh. Mereka dipertemukan di Ludic FC, yaitu komunitas futsal milenial Surabaya dari berbagai latar belakang tersebut. Syahrul Saputra, salah satu pengurus komunitas futsal menuturkan, komunitas futsal ini didirikan pada 2019. Awalnya hanya dari teman ke teman. Namun, akhirnya sudah memiliki nama tim yaitu Ludic FC dengan beranggotakan 40 orang. “Tujuan awalnya hanya sebagai kesenangan saja, namun orang yang ikut semakin banyak, akhirnya kita buat komunitas futsal Ludic ini, olahraga kan sebagai kebutuhan kita,” tutur Syahrul, Selasa (1/12/2020). Futsal rutin dilakukan setiap Rabu, sekitar pukul 20.00 di lapangan futsal Gool Mangga Dua, Jalan Jagir Wonokromo. Jersey hijau menjadi pilihan Ludic FC setiap bermain futsal. Tidak hanya futsal rutin, beradu futsal antarkomunitas juga menjadi kegiatan dari Ludic FC. “Futsal rutin kita itu setiap hari Rabu, pukul 8 malam di Gool Mangga Dua, untuk yang ini bergabung silakan datang saja, atau ingin uji coba dengan komunitas anda juga bisa,” tambah Syahrul. Selain futsal, Ludic FC juga sering menggelar friendly match. Seperti Jumat (4/12/2020) besok, melawan Sixam FC di Lapangan Bumimoro, sekitar pukul 19.00. "Ingin mengetahui jauh tentang Ludic Fc silakan melihat di Instagram yaitu ludicfc," pungkas Syahrul. (mg-4/fer)
Ludic FC, Komunitas Futsal Milenial Surabaya
Selasa 01-12-2020,19:43 WIB
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Kategori :