Gresik, memorandum.co.id - Ini peringatan bagi orang tua untuk lebih mengawasi pergaulan anaknya. Karena pergaulan bebas, seorang pemuda bernama Muhammad Rofiq (22) asal Kelurahan Kroman, Kecamatan Gresik Kota, menjadi pecandu sabu dan akhirnya dicokok polisi. Pemuda yang juga tinggal di Jalan Sindujoyo, Kelurahan Sukodono, Kecamatan Gresik Kota tersebut ditangkap saat kedapatan menguasai satu poket sabu yang baru saja dibelinya. Ia diringkus di Jalan Akim Kayat, Kelurahan Sukorame, Kecamatan Gresik Kota, Rabu (25/11). Pemuda yang tidak lulus SMP itu pun tidak berkutik. Sebab dari penggeledahan, ia kedapatan memiliki satu plastik klip berisi kristal putih sabu seberat 0,22 gram. Sabu tersebut didapatkannya dari seorang rekan. Kasatreskoba Polres Gresik AKP Hery Kusnanto membeberkan, penangkapan tersebut bermula dari adanya laporan masyarakat terkait penyalahgunaan narkotika jenis sabu yang dilakukan tersangka. Polisi pun bergerak cepat dengan melakukan penyelidikan dan pengintaian gerak-gerik Rofiq. "Saat ditangkap, tersangka membawa satu plastik klip berisi sabu seberat 0,22 gram," tegas Kasatreskoba Polres Gresik, Minggu (29/11). Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, Rofiq langsung digelandang ke Mapolres Gresik. Ia diamankan bersama barang bukti lain berupa satu unit sepeda motor Honda Vario putih W 3156 B yang digunakan untuk sarana transportasi peredaran gelap sabu. Di hadapan penyidik, tersangka mengaku sudah setahun menjadi pecandu narkotika. Barang haram tersebut dikenalnya dari teman main tersangka. "Tersangka menjadi pemakai karena ajakan teman, pergaulan bebas," ungkap perwira dengan tiga balok di pundak tersebut. Atas ulahnya tersebut, Muhammad Rofiq harus mendekam di sel tahanan. Ia dijerat dengan pasal 114 ayat (1) subsider pasal 112 ayat (1) UU RI No. 35 tahun 2009 tentang narkotika. "Tersangka sudah kami tahan di Mapolres Gresik. Saat ini kasusnya masih terus kami kembangkan guna mencari kemungkinan pelaku lain terkait," pungasnya.(and/har/udi)
Akibat Pergaulan Bebas, Pemuda Gresik Jadi Pecandu Sabu
Minggu 29-11-2020,16:10 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,15:39 WIB
Pemkab Magetan Akui Belum Dapat Juknis Pegawai SPPG Diangkat PPPK
Selasa 13-01-2026,14:36 WIB
MenPAN RB Tetapkan Indeks Pelayanan Publik Kabupaten Jombang Tiga Tertinggi Nasional
Selasa 13-01-2026,16:45 WIB
Kemenkum Jatim Serahkan Sertifikat Hak Cipta Patung Macan Putih Balongjeruk di Kediri
Selasa 13-01-2026,18:38 WIB
Aksi Biadab Bripka Agus dan Suyitno Bunuh Mahasiswi UMM, Dicekik dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat
Selasa 13-01-2026,17:20 WIB
Rapor Putaran Pertama Persebaya dan Evaluasi Kinerja Pemain di Era Bernardo Tavares
Terkini
Rabu 14-01-2026,12:53 WIB
Bupati Tulungagung Serahkan 17 Ton Beras Bantuan untuk Warga Aceh Tamiang
Rabu 14-01-2026,12:35 WIB
Presiden Prabowo Resmikan SMA Taruna Nusantara Malang, Khofifah Optimistis Cetak Pemimpin Unggul
Rabu 14-01-2026,12:24 WIB
Benahi Atap Kos-kosan di Banyu Urip, Tukang Asal Probolinggo Tersengat Listrik hingga Pingsan
Rabu 14-01-2026,12:20 WIB
Menteri Nusron Ajak Pegawai Komitmen Bersama Tingkatkan Layanan Pertanahan
Rabu 14-01-2026,11:50 WIB