Surabaya, Memorandum.co.id - Rebranding dilakukan oleh SMA Trimurti yang bekerjasama dengan Arizona State University. Banyak perubahan dari nama SMA Trimurti menjadi Trimurti Senior High School, logo dan warnanya pun juga berubah. Tidak hanya itu saja, metode pengajaran juga ada perubahan. Rebranding Trimurti High School dilaksanakan pada Kamis (27/11/2020) di Aula sekolah dan diresmikan oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Menurut Khofifah, ini adalah rencana program jangka menengah provinsi, salah satunya peningkatan SDM (Sumber Daya Manusia) juga kualitas sekolah. Generasi yang ditarget sudah beralih ke generasi Z. Dari perubahan logo ini diharapkan, siswa-siswi Trimurti Senior High School dapat memanfaatkan ilmu dan memiliki sikap baik yang nantinya dapat digunakan sebagai sumber kemakmuran di masa depan dalam mewujudkan masyarakat sejahtera, adil, makmur, dan merata. Metode pembelajaran yaitu 5D Learning Method merupakan program landasan yang diterapkan pada siswa-siswi Trimurti Senior High School untuk belajar mengenai ilmu pengetahuan dan pendidikan karakter. Memahami kemampuan dan potensi yang dimiliki. Serangkaian tes dirumuskan untuk menggali karakteristik yang dimiliki setiap siswa agar dapat menerima pelajaran dengan baik. “Logo dan nama sekolah sudah berubah, untuk metode pembelajaran juga berubah menjadi 5D Learning method yaitu penilaian, digital learning, program pengembangan, tes penjurusan, dan pengembangan peserta didik,” tutur Totok Satriyonunggal, guru Bahasa Indonesia. “Dalam acara ini juga ada talkshow offline dan online kepada alumni-alumni SMA Trimurti dari lintas generasi,” lanjut Totok. (Mg4)
Rebranding SMA Trimurti Diresmikan Gubernur Jatim
Jumat 27-11-2020,13:54 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,08:39 WIB
Evolusi Karier Natkeni: Dari Lulusan Cumlaude ITS hingga Top 16 Miss Indonesia
Selasa 20-01-2026,08:18 WIB
Dua Kasus yang Ditengarai Umar Faruq Dibunuh di Wonokusumo Jaya Surabaya
Senin 19-01-2026,22:38 WIB
Pemkab Gresik Fokus Perbaikan JPD Mulai 2026, DPRD Usul Pemanfaatan Anggaran SILPA
Selasa 20-01-2026,12:27 WIB
Ada Motif Asmara di Balik Pembunuhan Wonokusumo Jaya
Selasa 20-01-2026,07:57 WIB
Tiba di Gedung KPK, Maidi: Saya Tidak Pernah Lelah untuk Membangun Kota Madiun
Terkini
Selasa 20-01-2026,21:44 WIB
Kapal Bocor di Perairan Masalembo, 18 ABK Berhasil Dievakuasi Selamat
Selasa 20-01-2026,21:05 WIB
KPK Tetapkan Tiga Tersangka OTT Kota Madiun Terkait Pemerasan Fee Proyek dan Dana CSR
Selasa 20-01-2026,20:48 WIB
Gercep Polres Ngawi dan Stakeholder Evakuasi Longsor di Jalan Raya Ngrambe
Selasa 20-01-2026,20:41 WIB
Pulihkan Asa Pascabanjir, Lembaga Kemanusiaan ‘Teman Baik’ Hadirkan Bantuan untuk Penyintas Aceh Tamiang
Selasa 20-01-2026,20:28 WIB