Gresik, Memorandum co.id - Penjual bubur bernama Solikhin, warga Desa Telogo Pojok, Kecamatan Gresik Kota hampir menjadi korban pencurian sepeda motor (Curanmor) di Komplek Perumahan Pondok Permata Suci (PPS) Desa Suci, Kecamatan Manyar, Selasa (20/10) pagi. Beruntung, aksi pelaku yang berjumlah dua orang berhasil digagalkan warga. Menurut warga yang berada di lokasi, Irham, korban saat kejadian tengah berjualan bubur di Jalan Raya Permata, tepatnya depan toko bangunan Sumber Wangi PPS. Korban memarkirkan sepeda motor Honda Vario warna hitam di depan toko Mebel Furnimart atau seberang dari tempatnya berjualan. Saat ditinggal melayani pembeli, sepeda motor korban ternyata diincar pencuri. YSG (23) warga Jalan Demak Krembangan Surabaya, salah satu pelaku berusaha merusak rumah kunci sepeda motor korban dan hendak menghidupkan mesinnya. "Namun saat hendak dibawa kabur. Korban tersadar dan berteriak maling," ujarnya. Korban yang kaget langsung lari menghampiri motornya dan menarik pelaku yang sudah siap untuk kabur sembari tetap berteriak maling. Mendengar teriakan korban, warga sekitar yang tengah beraktifitas kemudian membantu korban dengan mengepung pelaku yang lari menghampiri rekannya yang menunggu tak jauh dari lokasi. Pelaku pun berhasil diamankan warga dan sempat mendapatkan bogem mentah. Namun, rekannya berhasil melarikan diri menaiki sepeda motor. "Pelaku ada dua orang. Satu melarikan diri. Pelaku yang tertangkap sempat diamuk masa, namun petugas Polsek Manyar dengan cepat tiba di lokasi dan mengamankannya," bebernya. Pelaku lantas dibawa ke Mapolsek Manyar. Kanit Reskrim Polsek Manyar, Ipda Ekwan Hudin saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Namun, pihaknya masih dalam proses penyelidikan. "Iya, mohon waktu," terangnya singkat.(and/har)
Warga PPS Gagalkan Aksi Curanmor, Korban Penjual Bubur
Selasa 20-10-2020,11:45 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 16-01-2026,16:51 WIB
Dilimpahkan ke Satreskrim Polrestabes Surabaya, Ini Identitas 18 Pesilat Keroyok Pengunjung Angkringan
Jumat 16-01-2026,08:47 WIB
Polres Madiun Kota Beberkan Fakta Keterlibatan Oknum Anggota dalam Kasus Narkoba
Jumat 16-01-2026,19:56 WIB
Segarkan Birokrasi, Mas Rio Mutasi 26 Pejabat Eselon II Pemkab Situbondo
Jumat 16-01-2026,13:43 WIB
Terima Banyak Aduan Masyarakat, Polrestabes Surabaya Segel Kantor Madas
Jumat 16-01-2026,09:58 WIB
Belajar Manajemen dan Layanan Terbaik, Lembaga Pendidikan Khadijah Kunjungi Senator Lia Istifhama
Terkini
Jumat 16-01-2026,20:05 WIB
Polres Ngawi Gelar Jumat Berkah, Bagikan Nasi kepada Masyarakat
Jumat 16-01-2026,19:56 WIB
Segarkan Birokrasi, Mas Rio Mutasi 26 Pejabat Eselon II Pemkab Situbondo
Jumat 16-01-2026,19:49 WIB
Kapolres Ngawi Terima Kunjungan Silaturahmi Kajari Ngawi
Jumat 16-01-2026,19:41 WIB
Polisi Ngawi Bantu Bersihkan Rumah Warga Terdampak Banjir di Pitu
Jumat 16-01-2026,19:35 WIB