Surabaya, memorandum.co.id - Beredar video di media sosial, warga Jalan Bronggalan digegerkan dengan sebuah tas tak bertuan di depan pagar kantor Kelurahan Pacar Kembang, Rabu (14/10/2020) malam. Tas itu ditemukan petugas Linmas. Lantaran tak bertuan, petugas mencoba menanyakan kepada warga sekitar perihal tas tersebut, namun tidak ada yang mengakui kepemilikan tas itu. "Karena tak ada yang mengetahui, anggota Linmas tersebut mengambil tas itu menggunakan galah. Selanjutnya terlihat dalam kemasan tas tersebut bertuliskan kode bahan kimia dan juga selang regulator," kata Kapolsek Tambaksari, AKP Akay Fahli, Kamis (15/10/2020). Lantaran curiga tas tersebut berisi bom atau bahan berbahaya, petugas Linmas tersebut melapor ke Polsek Tambaksari. "Setelah dapat laporan, kami langsung koordinasi dengan Polrestabes Surabaya untuk mendatangkan tim gegana," tambahnya. Setelah ditangani petugas, ternyata tas tersebut bukan berisi bom, melainkan hanya selang regulator dan sebuah Alkitab warna kuning. "Isinya bukan bom, sepertinya ada orang yang iseng. Saat ini sedang kami lakukan penyelidikan," pungkas alumni Akpol 2009 itu. (iah)
Tas Tak Bertuan Gegerkan Warga Bronggalan
Kamis 15-10-2020,13:52 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 14-11-2024,13:21 WIB
Polrestabes Surabaya Tunggu Kedatangan Ivan Sugianto Serahkan Diri
Kamis 14-11-2024,10:27 WIB
Viral Nama Ivan dalam Kasus SMAK Gloria 2, Bos Rasa Sayang Grup: Bukan Anak Saya
Kamis 14-11-2024,17:29 WIB
Manajemen Valhalla Tegaskan Ivan Sugiamto Tak Terkait Kepemilikan Saham Ataupun Pengelola
Kamis 14-11-2024,09:21 WIB
Hakim PTUN Batalkan SK Menkumham RI Terkait Pengesahan AD/ART Partai Golkar Berita Hoax
Terkini
Kamis 14-11-2024,22:06 WIB
Giliran Polsek Lumbang Ajak Gelorakan Swasembada Pangan
Kamis 14-11-2024,21:58 WIB
Dinas Sosial Surabaya Pastikan Persiapan Pemilu di Panti Sosial Lansia
Kamis 14-11-2024,21:48 WIB
Mentan Turun ke Pasuruan Atasi Polemik Pembuangan Susu
Kamis 14-11-2024,21:33 WIB
Kecewa PAW Sepihak, SGI Dukung Pasangan RUBIH
Kamis 14-11-2024,21:18 WIB