Polairud Polda Jatim Bantu Jaringan Internet untuk Siswa SD Tajungan

Kamis 01-10-2020,15:52 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Polairud Polda Jatim mengadakan proses pembelajaran daring terhadap anak-anak sekolah dasar (SD) di pesisir pantai Desa Tajungan, Kecamatan Kamal, Kabupaten Bangkalan, Madura, Kamis (1/10/2020). Dirpolairud Polda Jatim, Kombes Pol Arnapi mengatakan, kegiatan ini untuk membantu masyarakat yang berada di kawasan pesisir dan pantai. Pihaknya membantu dengan menyiapkan jaringan internet agar proses belajar-mengajar bagi siswa terutama sekolah dasar bisa melakukan pembelajaran. "Kami mendahulukan tingkat sekolah dasar mengingat jumlah anak di desa ini mencapai 250 siswa yang membutuhkan jaringan internet," kata Arnapi. Mantan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak ini menambahkan, selain menyiapkan jaringan internet, Polairud juga memberikan buku materi melalui pondok baca dan pembagian masker gratis. "Selain memfasilitasi pembelajaran daring dan Wi-Fi gratis, program ini juga menyediakan materi buku bacaan melalui pondok baca dan juga membagikan masker gratis," pungkas Arnapi.(rio)

Tags :
Kategori :

Terkait