Sidoarjo, Memorandum.co.id - M. Affan Hariyanto (19), warga Desa Sudimoro, Kecamatan Tulangan ditemukan tidak bernyawa dengan kondisi tangan mengepal, tubuh penuh bekas gigitan semut, dan dikerubuti semut merah. Mayatnya ditemukan di lahan kosong perumahan Gede, tidak jauh dari rumahnya, Kamis (24/9/2020) pagi. Sontak temuan sesosok mayat ini menyebar dari mulut ke mulut. Warga sekitar langsung berbondong-bondong memadati lokasi untuk melihatnya. Menurut saksi Darman (60) dan Kholik (44), perangkat Desa Sudimoro, kejadian pastinya belum diketahui secara pasti. "Tahunya setelah ada laporan dari warga, bahwa di tanah lapang perumahan Gede itu ada mayat. Kemudian bersama-sama ke lokasi. Selanjutnya saya laporkan ke Polsek Tulangan untuk ditindak lanjutinya," ujarnya. "Berdasarkan laporan dari warga, Polsek Tulangan langsung ke lokasi kejadian. Selain melakukan olah Tempat Kejadian Perkara, kami meminta keterangan beberapa saksi," sambung Kanit Reskrim Polsek Tulangan, Ipda Suharto. Dari hasil olah TKP, di tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda bekas kekerasan maupun penganiayaan. Di tubuh korban banyak ditemukan bekas gigitan semut. Untuk memastikannya, mayat dievakusi dan dilarikan ke RS Bhayangkara Pusdik Gasum guna dilakukan visum.(ags/her/jok)
Geger, Warga Tulangan Ditemukan Tewas Dikerubuti Semut
Kamis 24-09-2020,13:22 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB
Pemkab Gresik Jamin Hak Anak Migran Melalui Pemberian Dokumen Kependudukan
Rabu 14-01-2026,17:54 WIB
Satgas Anti Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kantongi Delapan Kasus Pungli
Rabu 14-01-2026,15:36 WIB
Percepat Proyek Flyover Taman Pelangi, Pemkot Surabaya Bongkar Sisa Bangunan Warga
Rabu 14-01-2026,18:43 WIB
Bupati Nanik dan Kapolres Erik Resmikan Pos Polisi Sarangan serta SPKT Polres Magetan
Rabu 14-01-2026,16:21 WIB
Proyek Saluran Rp 139 Juta Mangkrak, Warga Datangi Balai Desa Jasem Mojokerto
Terkini
Kamis 15-01-2026,12:56 WIB
Polisi Ngawi Amankan Pemangkasan Pohon Rawan Bahaya di Kwadungan
Kamis 15-01-2026,12:10 WIB
Pisah Sambut Kapolres Tulungagung, Bupati Gatut Sunu Apresiasi Kinerja AKBP Taat Resdi dan Sambut AKBP Ihram
Kamis 15-01-2026,11:58 WIB
Skandal Sabu Libatkan Oknum Polisi, Empat Anggota Polres Madiun Kota Diperiksa
Kamis 15-01-2026,11:44 WIB
Polsek Simokerto Bersama 3 Pilar Gelar Kerja Bakti di Jalan Gembong, Wujudkan Lingkungan Bersih dan Sehat
Kamis 15-01-2026,10:59 WIB