Gresik, memorandum.co.id - Jajaran Polres Gresik mendapat arahan khusus dari Asops Kapolri Irjenpol Herry Rudolf Nahak melalui saluran video conference (vidcon) di aula mapolres, Rabu (23/9/2020). Dalam arahannya, Asops Kapolri mengingatkan kembali bahwa pelaksanaan pilkada tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya karena dalam masa pandemi Covid-19. "Sesuai arahan dari Bapak Kapolri dan Bapak Wakapolri agar masing-masing stakeholder tetap mengecek dan kontrol dalam pelaksanaan pilkada," kata Rudolf Nahak. Asops Kapolri juga meminta jajaran Polres Gresik agar menjalankan Operasi Mantap Praja sesuai norma-norma yang masih berlaku. Usai menerima arahan, Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto meminta seluruh kapolsek jajarannya agar melaksanakan tugas dengan baik sesuai arahan yang disampaikan Asops Kapolri. "Laksanakan patroli di kantong posko pemenangan pasangan calon. Kepada kasatintelkam agar petakan dan tentukan kantong-kantong posko pemenangan. Kepada kasatsabhara agar petakan dan tentukan jalur yang akan dilalui. Kasatlantas agar siapkan jalur alternatif," kata Arief. Terkait Operasi Yustisi, Kapolres juga meminta agar lebih ditingkatkan dan segera dilaporkan. (and/har/fer)
Polres Gresik Terima Arahan Asops Kapolri Soal Pengamanan Pilkada
Rabu 23-09-2020,19:36 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,16:45 WIB
Kemenkum Jatim Serahkan Sertifikat Hak Cipta Patung Macan Putih Balongjeruk di Kediri
Selasa 13-01-2026,18:38 WIB
Aksi Biadab Bripka Agus dan Suyitno Bunuh Mahasiswi UMM, Dicekik dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat
Selasa 13-01-2026,17:20 WIB
Rapor Putaran Pertama Persebaya dan Evaluasi Kinerja Pemain di Era Bernardo Tavares
Selasa 13-01-2026,18:48 WIB
Ikuti Rekomendasi KPK, Wali Kota Madiun Targetkan Proyek Strategis Lelang Sejak Februari
Selasa 13-01-2026,17:08 WIB
Tersandung Kasus Narkoba, Ini Lokasi Rehabilitasi DJ Moniq dan Dua Rekannya
Terkini
Rabu 14-01-2026,15:48 WIB
Tingkatkan Ketangkasan Prajurit, Kodim Bojonegoro Gelar Latihan Pencak Silat Militer
Rabu 14-01-2026,15:45 WIB
Estafet Kepemimpinan Polres Batu, AKBP Aris Purwanto Resmi Gantikan AKBP Andi Yudha Pranata
Rabu 14-01-2026,15:41 WIB
Polsek Gayungan Gelar Pengamanan Aksi Unjuk Rasa di Dinas Perkebunan Jatim
Rabu 14-01-2026,15:39 WIB
Mia Indriani Notowibowo, DPO Kasus Kredit Fiktif Rp1,4 M Kejari Surabaya Dibekuk Tim Tabur Kejati Bali
Rabu 14-01-2026,15:36 WIB