LUMAJANG - Tim Cobra Satreskrim Polres Lumajang dipimpin langsung Kapolres Lumajang AKBP Muhamad Arsal Sahban, menangkap 5 pelaku begal yang sering beraksi di Lumajang, Jumat (12/4) dinihari. Sedangkan barang bukti yang disita antara lain lima motor, beberapa bagian motor, 11 pelat motor, tembak angin modivikasi, celurut. Penggrebekan malam itu, diawali di wilayah Polsek Kunir. Di wilayah tersebut, tim menangkap 4 pelaku. Mereka yakni Ahmad Nizer (20), asal Dusun Kedungsari, (eksekutor); Sahron (20), alamat Dusun Kedungsari; Hosny Priyadi (24), asal Dusun Kedungbiru; Mohamad Syamsudin (23), asal Dusun Kedungsari dan semuanya warga Desa Kedungmoro, Kecamatan Kunir . Dilanjutkan penggerebekan ke otak pelaku begal dan curanmor yang ada di wilayah Lumajang Utara, Ahmad Mulyadi (50), di Dusun Sumur, Desa Sumberwringin, Kecamatan Klakah. Dalam perkara ini, ia berperan sebagai Penadah. Dalam penggerebekan rumah tersebut satu pelaku sempat melarikan diri sehingga petugas harus mengeluarkan tembakan beberapa kali. Sedangkan 1 orang berhasil diamankan dirumah tersebut bernama Ahmad Rofi’i (20 ), yang perannya masih akan didalami. Arsal Sahban menegaskan bagi pelaku yang melarikan diri agar segera menyerahkan diri. "Percuma semakain kamu lari, saya ulangi, semakin kamu lari, semakin kamu merasa dihantui oleh Tim Cobra terus. Saya jamin hidup kamu tidak akan pernah tenang karena dipenuhi rasa kecemasan dan was-was," ujar Arsal. (tri/tyo)
Komplotan Begal Lumajang Digulung Tim Cobra
Jumat 12-04-2019,13:48 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 12-01-2026,09:41 WIB
PN Surabaya Berencana Eksekusi Kantor Ormas Madas di Jalan Darmo 153
Senin 12-01-2026,13:23 WIB
Ratusan Pecinta Sepeda Ontel Ramaikan Peringatan Dua Tahun Komunitas Bima di Jember
Senin 12-01-2026,07:40 WIB
Kronologi Sindikat WNA Sikat 52 Emas di Surabaya Dibekuk di Jakarta
Senin 12-01-2026,12:21 WIB
Demo Jagal Memanas, Massa Terobos Gedung DPRD Surabaya
Senin 12-01-2026,07:21 WIB
Finna Idelia Natasha: Talent Harus Cerdas dan Berkarakter
Terkini
Senin 12-01-2026,22:35 WIB
Kombespol Putu Kholis Aryana Kembali ke Bumi Arema sebagai Kapolresta Malang Kota
Senin 12-01-2026,20:55 WIB
Raih 7 Emas SEA Games 2025, FTI Sukses Terapkan Efisiensi Anggaran dengan Prestasi Maksimal
Senin 12-01-2026,19:55 WIB
AKBP Bayu Anuwar Sidiqie Resmi Menjabat Kapolres Situbondo
Senin 12-01-2026,19:52 WIB
Menuju Kota Mendunia, Pemkot Madiun Naikkan Standar Pendidikan ASN
Senin 12-01-2026,19:42 WIB