Eri Cahyadi Resmi Jadi Kader PDIP

Selasa 08-09-2020,10:19 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Bakal calon wali kota Surabaya, Eri Cahyadi memantapkan diri bergabung menjadi kader PDI-Perjuangan. Senin (7/9/2020) kemarin, mantan Kepala Bappeko Surabaya itu mengurus kartu tanda anggota (KTA) partai. Ia didampingi bakal calon wakil walikota Armuji ke DPD PDI-P di Jalan Kendangsari, Rungkut, Surabaya. Eri mengatakan, kedatanganya di markas PDI-P Jatim itu untuk memohon restu mengikuti kontestasi Pilkada Surabaya. Sekaligus mengurus kartu keanggotaan partai yang didominasi warna merah ini. “Sekaligus saya pribadi mengurus KTA,” kata Eri. Formulir pengurusan KTA ini diterima oleh Sekretaris DPD PDI-P Jatim, Sri Untari Bisowarno. "Kalau dulu bajunya Mas Eri itu cokelat karena ASN, tapi sekarang merah. Dengan beliau mengurus KTA maka ini sangat menggembirakan karena akan jadi bagian dari partai," ujarnya. Ia berharap supaya seluruh pasukan solid memenagkan pasangan calon PDI-P. Apalagi, beberapa periode, Kota Surabaya dipimpin kader PDI-P. "Kita terima dengan baik, karena beliau (Eri) sudah menjadi bagian dari PDI-Perjuangan," ucapnya. Sementara, Ketua DPC PDIP Surabaya, Adi Sutarwijono menambahkan, kader PDI-P di Surabaya menyambut baik langkah Eri bergabung ke partai. Sehingga, sama-sama lengkap paslon yang diusung adalah dari kader. "Disambut baik oleh kader-kader di Surabaya," jelasnya. Perlu diketahui, Eri Cahyadi sebelumnya menjabat Kepala Bappeko Surabaya. Dalam Pilkada 2020 ini, Eri mendapat mandat PDI-P untuk mengikuti kontestasi Pilwali dengan dipasangkan Armuji yang baru saja mengundurkan diri anggota DPRD Jatim. (alf)

Tags :
Kategori :

Terkait