Langsung Tancap Gas, Kelana-Astutik Gandeng Seluruh SDM dan UMKM

Sabtu 05-09-2020,12:34 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Sidoarjo, Memorandum.co.id - Usai mendaftar ke KPU dan menjadi yang kedua dalam pendaftaran, Jumat (4/9), Paslon Berkelas (Bersama Kelana - Astutik) yang diusung dua partai yakni PDIP dan PAN langsung tancap gas. Paslon ini merangkul Sumber Daya Manusia dan UMKM agar semakin maju dan dapat bersaing dalam pasar global. Kelana menyampaikan, segala upaya dan ikhtiar telah dilakukan dan berharap agar dapat memberi harapan baru dalam membangun Sidoarjo kelak. "Saya menggandeng Bu Dwi Astutik ini sudah melalui proses cukup panjang. Saya lihat Bu Dwi pasangan yang ideal untuk menjalin kerjasama membangun sidoarjo," katanya Sementara itu, Dwi Astutik mengutarakan, ada tiga alasan utama yang membuatnya yakin harus bergerak sebagai calon wakil bupati Sidoarjo. Pertama ia melihat bahwa Sumber Daya Manusia (SDM) di Sidoarjo merupakan bibit unggul dan perlu diupayakan agar semakin berkembang. Di samping itu pihaknya juga berharap bahwa perempuan Sidoarjo perlu dilibatkan dalam penyiapan generasi penerus dengan berfokus pada pendidikan. "Kedua penguatan ekonomi keluarga. Di sini posisi perempuan diharapkan dapat membantu menopang kesejahteraan perekonomian keluarganya. Di Kota Delta semua lengkap. Dari pabrik berskala besar, home industri, UMKM, perikanan dan peternakan, semua ada di Sidoarjo. Kami membidik emak-emak. Karena selama ini (emak-emak) dapat menguatkan ekonomi keluarga," jelasnya. Pasangan Calon Bupati Sidoarjo, Kelana Aprilianto, yang diusung PDI Perjuangan dengan 9 kursi dan PAN dengan 5 kursi serta didukung dengan sejumlah partai non parlemen, bertekad untuk membangun Sidoarjo dan memberikan perubahan pada kabupaten Sidoarjo. “Berbagai proses dinamika yang sudah kami ikhtiarkan selama ini, pada akhirnya bertemu dengan pasangan saya yang ideal yakni bu Dwi Astutik ini. Saya menargetkan perolehan suara sebesar-besarnya. Kemenangan untuk Sidoarjo,” tambahnya.(ags/jok)

Tags :
Kategori :

Terkait