Ketua DPRD Kota Surabaya Adi Sutarwijono, atas nama DPRD Kota Surabaya mengucapkan selamat Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-60. Semoga korps kejaksaan makin jaya dan kuat, mengabdi pada kepentingan negara dan rakyat Indonesia, dalam naungan ideologi Pancasila. Adi Sutarwijono mengatakan, sinergitas kejaksaan dengan DPRD Kota Surabaya selama ini terjalin baik. "Kami di Kota Surabaya telah menjalin hubungan yang sinergis dalam forkopimda, yang di antaranya ada unsur Kajari Surabaya dan Kajari Tanjung Perak. Kami terbiasa mendiskusikan pemecahan problem-problem Kota Surabaya bersama Wali Kota Risma, kapolrestabes, danrem, dan juga pimpinan DPRD serta kajari," ungkap Awi sapaan akrabnya kepada Memorandum. Lanjut Awi, hubungan yang sinergis ini telah terawat bertahun-tahun, yang menghasilkan pembangunan Kota Surabaya yang makin maju dan menyejahterakan rakyat. "Kami semua di jajaran forkopimda akan terus mengawal pembangunan di Kota Surabaya di masa depan," terang Awi. Di masa pandemi Covid-19, menurutnya, keterlibatan aparatur kejaksaan juga dirasakan, terutama pendampingan kepada Pemerintah Kota Surabaya dalam pendistribusian bantuan-bantuan sosial yang bersumber dari pemerintah pusat, Pemprov Jawa Timur, APBD Kota Surabaya, maupun CSR pihak-pihak swasta. Sehingga penyalurannya tepat sasaran, pada warga masyarakat yang membutuhkan. "Saya tahu Wali Kota Risma dan jajarannya berusaha semaksimal mungkin agar penyaluran bansos sesuai dengan ketentuan peraturan, meminimalisir potensi penyimpangan, dan itu semua tidak terlepas dari pendampingan aparatur kejaksaan," tandasnya. Lebih jauh, Adi menjelaskan, perjuangan gigih aparatur kejaksaan juga telah dirasakan dalam berbagai upaya penyelamatan aset-aset Pemerintah Kota Surabaya, dan memenangkan sengketa hukum untuk kepentingan pemerintah dan negara. Begitu juga pendampingan kejaksaan dalam belanja barang dan jasa untuk mengawal kelangsungan pembangunan Kota Surabaya. "Pendampingan kejaksaan kami perlukan untuk memastikan pelaksanaan pemerintahan di Kota Surabaya berjalan konsisten dalam koridor prinsip-prinsip tata kelola pemerintahan yang bersih dan baik," papar Awi. Sekali lagi, Selamat Hari Bhakti Adhyaksa ke-60. Sebuah usia yang sangat matang. Selamat meneruskan pengabdian kepada negara dan masyarakat Indonesia, dalam naungan ideologi Pancasila. (why/fer)
Keterlibatan Aparatur Kejaksaan Sangat Terasa Saat Pandemi
Rabu 22-07-2020,10:51 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,16:45 WIB
Kemenkum Jatim Serahkan Sertifikat Hak Cipta Patung Macan Putih Balongjeruk di Kediri
Selasa 13-01-2026,18:38 WIB
Aksi Biadab Bripka Agus dan Suyitno Bunuh Mahasiswi UMM, Dicekik dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat
Selasa 13-01-2026,17:20 WIB
Rapor Putaran Pertama Persebaya dan Evaluasi Kinerja Pemain di Era Bernardo Tavares
Selasa 13-01-2026,18:48 WIB
Ikuti Rekomendasi KPK, Wali Kota Madiun Targetkan Proyek Strategis Lelang Sejak Februari
Selasa 13-01-2026,17:13 WIB
Polda Jatim Gelar Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswi UMM oleh Oknum Polisi di Pasuruan, Sakit Hati lalu Dicekik
Terkini
Rabu 14-01-2026,15:59 WIB
Terciduk Hendak Tawuran di Bubutan, Belasan Remaja Dapat Pembinaan
Rabu 14-01-2026,15:54 WIB
Antisipasi Genangan, Wabup Bojonegoro Tinjau Pemasangan Pompa Sibel Permanen di 3 Titik Vital
Rabu 14-01-2026,15:52 WIB
Fenomena Sapon Hantam Danau Ranu, Ribuan Kuintal Ikan Mati Mendadak, Petani Keramba Rugi Besar
Rabu 14-01-2026,15:48 WIB
Tingkatkan Ketangkasan Prajurit, Kodim Bojonegoro Gelar Latihan Pencak Silat Militer
Rabu 14-01-2026,15:45 WIB