Memorandum Umrah Ramadan Expo Hari Keempat Makin Meriah, Taqwatrip Tawarkan Diskon Spesial dan Layanan Medis

Sabtu 06-12-2025,17:08 WIB
Reporter : Ali Muchtar
Editor : Aris Setyoadji

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID – Kemeriahan acara Memorandum Umrah Ramadan Expo semakin terasa di hari keempat penyelenggaraan, Sabtu (6/12/2025). Bertempat di Atrium Royal Plaza Surabaya, pameran yang digelar selama lima hari, mulai Rabu 3 Desember 2025 hingga Ahad 7 Desember 2025 itu sukses menarik antusiasme masyarakat.


Mini Kidi--

Salah satu stan yang ramai dikunjungi pengunjung adalah Taqwatrip Surabaya yang beralamat di Perum Jalan Eco Medayu No.G-15, Medokan Ayu, Kecamatan Rungkut, Surabaya.

BACA JUGA:Pameran Umrah Ramadan Expo, Stan KBIH Pesawat dan Layanan Badal Haji Menarik Perhatian Pengunjung

Pada hari keempat pameran, antusiasme calon jamaah terpantau semakin meningkat. Taqwatrip mencatat sedikitnya 14 orang jemaah mendaftar langsung di booth hanya dalam satu hari.

Tingginya minat masyarakat tidak lepas dari berbagai promo istimewa yang ditawarkan.

Salah satunya potongan harga paket Umrah hingga Rp 2–3 juta untuk beberapa pilihan paket.

BACA JUGA:Pelayanan Secepat Kilat, Pemohon Paspor Apresiasi Petugas Imigrasi Surabaya di Pameran Umrah Ramadan 2025

Selain diskon harga, Taqwatrip juga memberikan keringanan besar untuk uang muka (DP). Jika DP normal sebesar Rp 5 juta, selama pameran calon jamaah cukup membayar DP mulai Rp 2 juta. Bahkan, DP minimal masih diterima mulai dari Rp 1 juta.

Tak hanya itu, pendaftar juga berhak mendapatkan bonus ekstra khusus pameran, di antaranya gratis kunjungan ke Museum Aksafiyah, gratis kunjungan ke Museum Wahyu, serta free merchandise berupa tumbler eksklusif.

BACA JUGA:Hari Terakhir, Booth Imigrasi Pameran Umrah Dipadati Pemohon

Di balik harga promo yang menarik, Taqwatrip tetap menekankan kualitas serta keamanan layanan. Salah satu keunggulan yang ditawarkan adalah memiliki tim medis sendiri di Mekkah.

“Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dan rasa aman bagi jamaah,” ujar Kak Andi, Marketing Hand Taqwatrip, kepada Memorandum.

Ia mengaku senang melihat tingginya antusiasme masyarakat pada hari keempat pameran.

BACA JUGA:Hari Terakhir, Booth Imigrasi Pameran Umrah Dipadati Pemohon

Kategori :