Gresik, memorandum.co.id - Warga Jalan Akim Kayat Gg 1 Gresik Kota digegerkan dengan kejadian bunuh diri seorang remaja berinisial UNF (18), di loteng lantai dua rumahnya, Jumat (5/6/2020) sore. Remaja itu ditemukan tewas menggantung di rumah orang tuanya dengan sebuah sarung yang terikat di lehernya. "Dia memanjat menggunakan kursi rias", jelas Kanit Reskrim Polsek Gresik Kota Ipda Yoyok Sumard. Diketahui remaja itu masih bersekolah di salah satu SMK swasta di Gresik. "Masih kelas 2", tutur Kapolsek Gresik Kota AKP Inggit Prasetyanto. Remaja itu, lanjut Inggit, tinggal berdua bersama ayahnya berinisial S (60), seorang tukang bakso. Sedangkan saat kejadian, diketahui S sedang berjualan bakso. Dan UNL di rumah sendirian. Warga yang kali pertama melihat UNL tergantung di loteng langsung memanggil S. Setibanya di rumah, S sangat terpukul. "Melihat anaknya tewas, bapaknya mau ikut bunuh diri juga dengan pisau", lanjut Inggit. Polisi yang mendapat informasi jam 15.30 langsung merapat ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengamankan keadaan dan barang bukti. Dari mengolah TKP tidak ditemui tanda-tanda kekerasan. "Dilihat dari kondisi fisiknya, kemungkinan sudah tergantung 1 jam," imbuhnya. "Untuk penyebab bunuh diri masih dalam proses pendalaman," pungkas perwira dengan balok 3 di pundaknya itu. (adp/har/tyo)
Anak Penjual Bakso Akim Kayat Gantung Diri
Jumat 05-06-2020,19:33 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 13-03-2025,07:12 WIB
Sahur on the Road UMM, Gandeng Geng Motor Molak Malik
Kamis 13-03-2025,13:35 WIB
Mutasi Besar-besaran Polri, Sejumlah Kapolres dan Direktur Dimutasi
Kamis 13-03-2025,20:56 WIB
Kapolda Jatim Buka Bersama Pimpinan Media Sebelum Purna Tugas
Kamis 13-03-2025,17:24 WIB
Bupati Tulungagung Buka FKP RPJMD dan Musrenbang RKPD tahun 2026
Kamis 13-03-2025,08:07 WIB
Polsek Wiyung Gencar Sosialisasi Hotline Mudik Polri 110 di Kedurus
Terkini
Jumat 14-03-2025,06:05 WIB
Buntut Temuan Kerangka Manusia di Aspol Ujungpangkah, Polres Gresik Periksa Belasan Anggota
Jumat 14-03-2025,06:00 WIB
Sidak ke Pasar Bunulrejo, Wali Kota dan Wawali Kota Malang Cek Volume Migor
Kamis 13-03-2025,21:50 WIB
Jalin Sinergitas, Polres Madiun Kota Bagi Takjil Bersama Media
Kamis 13-03-2025,21:45 WIB
Ditresnarkoba Polda Jatim Santuni Anak Yatim Piatu, Kombespol Da Costa: Polri untuk Masyarakat
Kamis 13-03-2025,21:33 WIB