SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Seorang pria tanpa identias ditemukan tergeletak tak sadarkan diri bersimbah darah di frontage road (FR) Jalan Ahmad Yani depan RSPAL, Kamis 9 Januari 2025, malam. Pria itu diduga korban kecelakaan.
Hal itu diperkuat, dari termuan motor milik korban di lokasi. Informasinya, kecelakaan bermula saat korban melaju dari utara ke selatan di FR sisi timur Jalan Ahmad Yani.
BACA JUGA:Emperor SPA Terbakar, Karyawati Tergeletak Sesak Nafas
Setiba di depan RSPAL diduga pengendara motor hilang konsentrasi. Lalu motor yang dikendarai oleng dan terjadi kecelakaan tunggal. Korban ditemukan warga tanpa membawa identitas dan mengenakan kaos olahraga bertuliskan SMAN 10 Surabaya.
Saat itu kondisi korban tak sadarkan diri dengan luka di kepala. Korban dievakuasi ke IGD RSPAL Surabaya. Korban memiliki ciri-ciri tinggi sekitar 165 centimeter, berat 55 kilogram dan usia sekitar 25 tahun.
BACA JUGA:Geger Lansia Tergeletak Bersimbah Darah di Banyu Urip Lor, Diduga Dibacok
Kanitlantas Polsek Wonokromo Iptu Mujiono saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian kecelakaan tunggal itu. Kasus itu, kini ditangani Unit Laka Lantas Polrestabes Surabaya. "Ditangani Unit Laka Polres. Nelum ada identitas," kata dia.(fdn)