SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono menghadiri peringatan Hari Ibu ke 96 bertema 'Perempuan Berdaya, Perempuan Menyapa Menuju Indonesia Emas 2045' di Dyandra Convention Center Surabaya, Kamis 19 Desember 2024.
Pada kegiatan tersebut, Pj Gubernur Adhy meresmikan program Puspaga Setara (Solusi Keluarga Sejahtera dan Bahagia) yang diinisiasi Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Kependudukan (DP3AK) Jatim. Hadirnya Puspaga Setara untuk membantu keluarga tumbuh lebih kuat.
Adhy mengatakan, hadirnya Puspaga Setara tidak sekadar melayani keluarga agar tumbuh lebih kuat. Melainkan juga melayani kehidupan yang mengalami persoalan keluarga di lingkungan ASN Pemprov Jatim.
BACA JUGA:Terpacu Penghargaan dari Pj Gubernur, POSSI Jatim Terus Bina Atlet
"Program ini sangat bermanfaat karena memiliki peran strategis dalam membangun fondasi keluarga yang kuat dan mampu menghadapi berbagai tantangan kehidupan," ujarnya.
Adhy mengaku bangga dengan sederet program maupun inovasi yang dicetuskan Perangkat Daerah di Jatim. Saking inovatifnya, Adhy menyebut, Jatim dinobatkan sebagai provinsi inovatif nomor satu.
BACA JUGA:Atlet dan Pelatih Jatim di PON XXI Aceh-Sumut Digerojok Bonus Rp 160 M, Ini Pesan Pj Gubernur Adhy
Termasuk Kabupaten Banyuwangi dan Kota Surabaya dinobatkan terinovatif. Ditambah Provinsi Jatim mendapat penghargaan sebagai provinsi daya saing daerah yang kuat menerima investasi.
“Luar biasa kerja semua terutama kerja perempuan sehingga Jatim menjadi the best," tutupnya.
Dalam kesempatan itu Adhy mengatakan, kontribusi perempuan dalam membangun pondasi bangsa mewujudkan kemerdekaan sangat besar. Hal itu merujuk pada pemenuhan hak kesetaraan dan jaminan ruang yang setara bagi perempuan.
"Selamat hari ibu. Kontribusi ibu menjadi momentum untuk bersatu mencapai Indonesia Maju melalui prinsip equal partnership ," kata Adhy.
Prinsip _equal partnership _, kata Adhy, merupakan cermin kesetaraan perempuan dengan laki-laki untuk berjalan bersama-sama membangun bangsa, seperti kesempatan mengeyam bangku sekolah, peluang kerja dan berpolitik.
"Perempuan Jawa Timur adalah sosok tangguh dan inovatif. Kita memiliki banyak inspirasi dari tokoh-tokoh perempuan daerah yang menjadi pionir dan pelopor perubahan," ujarnya.