Antusiasme Warga Kelurahan Dr Soetomo terhadap IKD Meningkat, Sosialisasi Jemput Bola Jadi Kunci

Kamis 28-11-2024,19:11 WIB
Reporter : Oskar Rio
Editor : Ferry Ardi Setiawan

BACA JUGA:Antisipasi Penduduk Fiktif Pasca-Lebaran, Dispendukcapil Surabaya Gencarkan Pengawasan Bersama RT-RW 

Berkat sosialisasi dan jemput bola, 20 persen warga Kelurahan Dr Soetomo telah mengaktifkan IKD. Warga dapat mengunduh aplikasi IKD melalui Play Store atau APK Pure. 

"Setelah diunduh, warga tinggal memasukkan data sesuai KTP dan sudah aktif. Atau warga bisa datang langsung ke kelurahan untuk mengaktivasi," imbuh Dita.

Dita menambahkan bahwa pihaknya terus melakukan sosialisasi IKD ke RT/RW. Namun, jemput bola tetap diperlukan untuk menjangkau warga yang belum mengetahui tentang IKD. 

"Manfaat menggunakan aplikasi IKD sangat besar, karena warga tidak perlu membawa KTP kemana-mana dan cukup menunjukkan aplikasi untuk berbagai transaksi," pungkas Dita. (rio)

Kategori :