KEDIRI, MEMORANDUM.CO.ID - Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto S.H., S.I.K, melakukan patroli keliling mengecek sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) menjelang pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah, Selasa malam 26 November 2024.
Pengecekan ini memastikan lokasi di TPS merasa aman dan kondusif serta terhindar dari ganguan yang tidak diinginkan.
Pada pengecekan lokasi pemungutan suara di malam hari itu, AKBP Bimo bersama PJU Polres Kediri. Pengecekan di mulai di wilayah Kecamatan Pare, Plemahan, dilanjutkan Gurah dan terakhir di Ngasem.
BACA JUGA:Kapolres Kediri Hadiri Penutupan TMMD Ke-122 Tahun 2024
Kapolres Kediri menyampaikan, pengecekan TPS ini untuk memastikan personel yang terlibat pengamanan betul-betul siap. Selain itu, Kapolres Kediri juga memastikan fasilitas TPS dan logistik kotak suara pemilu kepala daerah.
"Pengecekan di TPS sebelum pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah ini sangat penting. Kita pastikan semua logistik pemilu dalam kondisi aman dan kesiapsiagaan personel siap melaksanakan pengamanan," terang AKBP Bimo.
Pada pelaksanaan pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak ini dilaksanakan Rabu 27 November 2024. Pemilihan Kepala Daerah Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur serta Bupati dan Wakil Bupati Kediri.
BACA JUGA:Kapolres Kediri Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian
"Yang pastinya kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman dalam proses pelaksanaan Pilkada 2024 ini. Mulai saat pencoblosan hingga nantinya pemungutan dan penghitungan suara berjalan aman dan lancar serta kondusif," jelas AKBP Bimo.
Lanjut diungkapkan AKBP Bimo, kepada para personel Polres Kediri pada saat melaksanakan pengamanan Pilkada 2024, di TPS maupun di lainnya agar selalu menjalankan tugas sesuai aturan yang berlaku. Selain itu pada saat melaksanakan pengamanan agar bersikap humanis sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman.
"Kepada seluruh personel, agar melaksanakan tugas pengamanan TPS memastikan semua tahapannya berjalan dengan lancar tanpa adanya gangguan yang tidak diinginkan. Selalu berkolaborasi dengan pihak lainnya yang terlibat pengamanan TPS Pilkada 2024 ini," ungkap AKBP Bimo. (hms/day)