Polsek Wiyung Pastikan Keamanan Rumah Dinas Mantan Walikota Surabaya Aman

Senin 25-11-2024,14:20 WIB
Reporter : Ali Muchtar
Editor : Fatkhul Aziz

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Polsek Wiyung secara rutin melaksanakan patroli untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), termasuk di sekitar kediaman mantan Walikota Surabaya,Tri Rismaharini. 

Personel Polsek Wiyung melakukan patroli di Perumahan Taman Pondok Indah Blok L1-A, tempat kediaman Ibu Risma,Pada hari Senin 25 November 2024.

Dalam patroli tersebut, petugas memberikan imbauan kepada warga untuk tetap waspada terhadap tindak kejahatan seperti pencurian dengan pemberatan (curat) dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor).Selain itu, petugas juga memastikan fungsi CCTV di sekitar lokasi.

BACA JUGA:Polsek Wiyung Sukses Laksanakan Pembersihan APK Pilkada 2024

Kapolsek Wiyung, Kompol Slamet Agus Sumbono, SH mengaku rutin melakukan patroli di seluruh wilayah hukum Polsek Wiyung, termasuk di lokasi yang menjadi perhatian publik seperti kediaman Risma.

"Tujuannya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga," ujar Kompol Slamet.

Lebih lanjut, Kompol Slamet menjelaskan bahwa meskipun Ibu Risma tercatat sebagai penghuni rumah tersebut, namun beliau saat ini berdomisili di kawasan Citraland yang masuk wilayah hukum Polsek Lakarsantri.

BACA JUGA:Polsek Wiyung Sukseskan Ujian Praktik SIM C di Tingkat RW

"Berdasarkan hasil pengecekan, Ibu Risma tidak sedang berada di rumah tersebut. Namun, kami tetap melakukan patroli rutin sebagai bentuk antisipasi," tambahnya.

Kapolsek juga menegaskan bahwa hingga saat ini situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Wiyung kondusif.

"Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan sekitar. Jika melihat ada hal yang mencurigakan, segera laporkan ke petugas terdekat," pungkas Kompol Slamet.(mtr)

Kategori :