Wali Kota Pasuruan Buka Sosialisasi SIMBG, Ajak Pengusaha Ikuti Aturan

Rabu 21-08-2024,08:00 WIB
Reporter : Muhamad Hidayat
Editor : Ferry Ardi Setiawan

PASURUAN, MEMORANDUM.CO.ID - Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) membuka secara resmi kegiatan sosialisasi perizinan bangunan gedung. Sosialisasi digelar di Gedung Gradika, Kota Pasuruan, Selasa 20 Agustus 2024.

BACA JUGA:50 Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan Bakal Dilantik Rabu Besok

Sosialisasi lebih ditekankan pada Sistem Informasi Management Bangunan Gedung (SIMBG). Kegiatan tersebut diikuti sejumlah pengusaha sekitar 200 orang. Selain sosialisasi juga dipamerkan sejumlah produk pengusaha.

Dalam sambutannya, Gus Ipul menyampaikan kepada para pengusaha agar menyadari dan melaksanakan undang-undang yang baru. Termasuk dalam sistem layanan yang diberikan kepada daerah, khususnya Kota Pasuruan.

BACA JUGA:Simpan Dua Bondet, Warga Kraton Dikecrek

"Sistem yang kita buat sebenarnya sudah cukup baik. Paling tidak semangatnya sudah sesuai dengan undang undang,” terang Gus Ipul.

BACA JUGA:Jelang Hari Juang Polri Tahun 2024, Kapolri: Berikan Pengabdian Terbaik kepada Masyarakat

Memang, lanjut Gus Ipul, undang-undang ini dibuat dengan banyak tujuan. Pertama, permasalahan rumah, bangunan dan gedung itu menjadi suatu bagian yang sangat penting bagi kehidupan kita. Sehingga memiliki syarat-syarat tertentu agar penghuninya, pertama selamat. Yang kedua, sehat dan kemudian nyaman. 

BACA JUGA:HUT Ke-79 Kemenkumham, Kanim Batam Kali Pertama Upacara Hari Pengayoman Gantikan Hari Dharma Karya Dhika

“Dengan desain yang baik ada juga penertiban izin. Penertiban hal-hal kita yang lain, termasuk retribusi dan pajak yang harus masuk ke negara," tuturnya. 

BACA JUGA:Inilah Alur Drama Kolosal di Hari Juang Polri di Surabaya

Ia juga mengajak para pengusaha untuk mengikuti aturan undang undang. "Mari kita bersama-sama berkomitmen mempunyai tekat untuk mengikuti semua aturan yang ada. Ke depan, kita sudah berusaha membuat layanan yang cepat, anti-diskriminasi dan juga menekan korupsi ini yang paling saya garis bawahi,” tegasnya. 

BACA JUGA:Imigrasi Hadir Lebih Dekat untuk Masyarakat Trenggalek

“Semenjak saya dilantik tiga tahun lalu. Kemudian saya memberikan warisan yang baik, walaupun tidak semua kita capai, paling tidak dasar kita memberikan layanan kepada masyarakat dimulai dan diujicobakan," ajaknya. 

BACA JUGA:Kecamatan Tegalsari Semarakkan Pelantikan Kartar Periode 2024-2029 dengan Konvoi Merah Putih

Kategori :