Surabaya, Memorandum.co.id - Kecemasan warga Manukan Kulon, Tandes, Surabaya terkait penyebaran wabah virus corona di wilayahnya mulai mereda. Narto, Wakil Ketua RW 06 mengungkapkan terkait beredarnya isu jika salah satu warganya dicurigai sempat bertakziah ke korban Covid-19 di kawasan Sidoarjo. "Beredarnya isu di wilayah RW 06 Manukan Kulon, maka kami sampaikan bahwa perihal isu yang telah beredar tersebut adalah tidak betul namun untuk PDP kami tidak tahu pasti," kata Narto kepada Memorandum.co.id, Rabu (1/4/2020). Narto membenarkan jika salah satu warganya memang mengikuti takziah namun di wilayah Driyorejo. Ia mendapatkan keterangan dari pihak keluarga warga yang meninggal akibat serangan jantung. "Penyebutan kalimat saya yang ikut takziah pemakaman di Sidoarjo itu salah ucap. Yang betul adalah takziah di rumah duka daerah Driyorejo, bukan di pemakaman Sidoarjo," lanjut Narto. "Kami sudah mendapatkan keterangan dari pihak keluarga yang meninggal saat kami memastikan dengan mendatangi keluarga almarhum, bahwa meninggal dikarenakan sakit jantung," jelasnya. Sementara itu, Haryono, mantan Ketua RT 02 yang turut hadir membenarkan jika warga yang dicurigai mendatangi pemakaman di Driyorejo yang bertepatan 7 hari di rumah duka. "Memang isu yang beredar di warga itu salah, mis-komunikasilah. Untungnya datangnya kita tepat 7 hari pas sampai rumah duka," tegasnya.(Mg1)
Kecemasan Warga Manukan Kulon Terkait Corona Mulai Mereda
Rabu 01-04-2020,10:25 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 16-01-2026,16:51 WIB
Dilimpahkan ke Satreskrim Polrestabes Surabaya, Ini Identitas 18 Pesilat Keroyok Pengunjung Angkringan
Jumat 16-01-2026,08:47 WIB
Polres Madiun Kota Beberkan Fakta Keterlibatan Oknum Anggota dalam Kasus Narkoba
Jumat 16-01-2026,19:56 WIB
Segarkan Birokrasi, Mas Rio Mutasi 26 Pejabat Eselon II Pemkab Situbondo
Jumat 16-01-2026,13:43 WIB
Terima Banyak Aduan Masyarakat, Polrestabes Surabaya Segel Kantor Madas
Jumat 16-01-2026,09:58 WIB
Belajar Manajemen dan Layanan Terbaik, Lembaga Pendidikan Khadijah Kunjungi Senator Lia Istifhama
Terkini
Jumat 16-01-2026,20:05 WIB
Polres Ngawi Gelar Jumat Berkah, Bagikan Nasi kepada Masyarakat
Jumat 16-01-2026,19:56 WIB
Segarkan Birokrasi, Mas Rio Mutasi 26 Pejabat Eselon II Pemkab Situbondo
Jumat 16-01-2026,19:49 WIB
Kapolres Ngawi Terima Kunjungan Silaturahmi Kajari Ngawi
Jumat 16-01-2026,19:41 WIB
Polisi Ngawi Bantu Bersihkan Rumah Warga Terdampak Banjir di Pitu
Jumat 16-01-2026,19:35 WIB