SURABAYA, MEMORANDUM - Partai final Turnamen Bulutangkis Antar-Media Piala Kapolda Jatim 2024 mempertemukan Memorandum.co.id menghadapi Disway Kamis 11 Juli 2024 di Lapangan Tangguh Semeru Mapolda Jatim. Memorandum.co.id melaju ke final usai mengalahkan TVRI Jatim 2-0 sedangkan Disway mengalahkan SKH Memorandum 2-1.
Di pertandingan pertama tunggal, Memorandum.co.id menurunkan Irwan menghadapi Ivan Bena Hatta dari Disway.
BACA JUGA:Alhamdulillah! Memorandum.co.id Lolos ke Semifinal, Jumpa TVRI Jatim
Pertandingan final ini sangat seru di mana kedua pemain saling unggul. Skor pun sangat ketat dan di set pertama Irwan berhasil unggul dengan 21-19.
BACA JUGA:ATR/BPN Lamongan Implementasikan Sertipikat Elektronik ke 83 Desa
Di set kedua, pertandingan juga berjalan ketat, namun di tengah permainan di skor 11-10 untuk keunggulan Irwan, Bena yang mengalami cedera, tidak bisa melanjutkan pertandingan. Otomatis Irwan memenangkan pertandingan.
BACA JUGA:Gercep, Anggota Satlantas Polres Lumajang Bantu Evakuasi Truk Mogok di Jalan Raya Ranuyoso
Pertandingan kedua yakni sektor ganda, Memorandum.co.id menurunkan Yoyok Khayatullah/Catur Prasetya menghadapi Michael Ferdy Yacob/Yuliharto Yacob. Tim ganda Disway kali ini nampak kesulitan meladeni tim Memorandum.co.id. pada akhirnya, pasangan Yoyok/Catur berhasil unggul 21-8 dan 21-4.
BACA JUGA:Sambangi Tulungagung, Kementerian ATR/BPN Pastikan Keamanan Data Sertipikat Elektronik
Dengan hasil ini, Memorandum.co.id berhasil mengalahkan Disway dengan skor 2-0 dan memastikan diri sebagai juara Turnamen Bulutangkis Antar-Media Piala Kapolda Jatim 2024. (*)