JAKARTA, MEMORANDUM - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara kenaikan pangkat perwira tinggi (pati), total ada 31 pati Polri yang mengikuti upacara kenaikan pangkat.
Berdasarkan surat telegram nomor STR/1768/VI/KEP/2024, ada 26 pati Polri yang pangkatnya naik. Lalu, berdasarkan surat telegram nomor STR/1686/VI/KEP/2024 ada 5 pati Polri yang naik pangkat.
"Kapolri memimpin upacara pelaksanaan kenaikan pangkat pati Polri dan PNS Polri pada hari ini di Rupatama Mabes Polri," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko.
BACA JUGA:Berawal dari Hobi Koleksi Uang Kuno, Otie Membuka Toko Khusus Numismatik
BACA JUGA:Tercantum dalam TR Terbaru Mabes Polri, Perawat Gigi Itu Kembali ke Polda Jatim, Siapakah Dia?
Daftar perwira yang naik pangkat jadi Brigjen:
1. Brigjen Marwan Syukur, Jabatan Perancang Peraturan Kepolisian Utama Tk.II Divkum Polri
2. Brigjen Heny Sulistiya Arianta, Jabatan Pati Lemdiklat Polri (Penugasan pada Wantannas)
3. Brigjen Bambang Sentot Widodo, Jabatan Kasespimmen Sespim Lemdiklat Polri
4. Brigjen Supriyadi, Jabatan Kasespimti Sespim Lemdiklat Polri
5. Brigjen Anthony Agustinus Koylal, Jabatan Widyaiswara Kepolisian Utama Tk.II Sespim Lemdiklat Polri
6. Brigjen dr. Yusuf Mawadi, Jabatan Sespusdokkes Polri
7. Brigjen Imam Thobroni, Jabatan Widyaswara Utama Kepolisian Utama Tk. II Sespim Lemdiklat Polri
8. Brigjen Agus Prianto, Jabatan Analis Intelijen Kepolisian Utama Tk. II Baintelkam Polri
9. Brigjen Onny Trimurti Nugroho, Jabatan Analis dan Advokasi Hukum Kepolisian Utama Tk. II Divkum Polri