Mal Pelayanan Publik Ngawi akan Diresmikan 27 Juni

Kamis 06-06-2024,23:57 WIB
Reporter : Biro Ngawi
Editor : Ferry Ardi Setiawan

NGAWI, MEMORANDUM - Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Ngawi rencana akan diresmikan pada 27 Juni mendatang. Peresmian oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Azwar Anas secara daring melalui zoom.

BACA JUGA:Surabaya Haji Umrah Expo 2024 Ramai Pengunjung dan Hiburan Menarik 

Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Ngawi Totok Sudaryanto mengatakan, pihaknya tengah mempersiapkan untuk peresmian mulai rapat bersama dengan semua penyelenggara pelayanan mulai instansi vertikal, instansi pemerintahan, BUMD dan BUMN. 

BACA JUGA:Pengurus DPW PPLIPI Jatim Multitalenta di Surabaya Haji Umrah Expo 2024

"Kita akan membahas kembali tentang teknis peresmiannya melalui zoom bersama Kementerian PANRB guna mematangkan persiapannnya," ujarnya. 

BACA JUGA:Ramai Dikunjungi, Pameran Umrah-Haji di Royal Plaza Surabaya Memasuki Hari Kedua

Saat ini sudah ada 39 pelayanan dan masih dua pelayanan yakni dari pihak kepolisian dan imigrasi karena harus menyesuaikan kekurangannya. 

BACA JUGA:Grup Samroh Banjari Al Hikmah Gresik Memukau Pengunjung Surabaya Haji Umrah Expo 2024

"Kita targetkan semua pelayanan bisa terselesaikan minggu ini," pungkasnya. (*)

Kategori :