Jalin Sinergisitas dengan Media, Kapolres Tulungagung Kunjungi Kantor AJT
AKBP Muhammad Taat Resdi bersama Ketua dan anggota AJT.--
TULUNGAGUNG, MEMORANDUM.DISWAY.ID - Menjalin sinergitas, Kapolres Tulungagung, Muhammad Taat Resdi mengunjungi Kantor Aliansi Jurnalistik Tulungagung (AJT) di Komplek Pertokoan Bolorejo Nomor 9, Kecamatan Kauman, Jumat 2 Januari 2026.
Kedatangan orang nomor satu di Polres Tulungagung bersama rombongan, disambut gembira oleh Ketua AJT, Catur Santoso beserta anggotanya.
BACA JUGA:Kapolres Tulungagung Berikan Bantuan Beras ke Ponpes Alquran Al Musthofa Kemiri Pulerejo

Mini Kidi--
Dalam kunjungan itu, Kapolres Taat Resdi sekalian pamit, karena sebentar lagi ia akan berpindah tugas sebagai Kapolres Kabupaten Malang.
Sekaligus memberikan apresiasi kepada Pers. Karena Pers merupakan mitra yang memiliki peran strategis untuk menjaga kondusifitas Tulungagung.
"Maka dengan adanya pemberitaan para jurnalis, termasuk yang di bawah naungan AJT, selama ini Tulungagung selalu kondusif," ungkapnya.
BACA JUGA:Kapolres Tulungagung Resmikan 5 Sumur Bor Baru, Total 22 Titik Air Bersih Telah Beroperasi
Usai menerima kunjungan AKBP Taat Resdi, Ketua AJT Catur Santoso mengatakan, kedatangan kapolres untuk bersilahturahmi sekaligus berpamit akan bertugas di tempat dinas baru.
"Saya menyampaikan terima kasih atas kehadiran pak Kapolres. Selama ini kita telah menjalin sinergi, dan disambut baik menjadi bagian mitra Polri untuk bersama - sama mewujudkan kondusifitas Tulungagung," terang Catur.
Catur menambahkan, pada kunjungan ini Kapolres Taat Resdi juga mengajak bersama - sama untuk selalu menjaga sinergitas, walaupun sudah pindah tugas.
"Selain itu pak Kapolres menyampaikan ada kesan mendalam selama satu setengah tahun bertugas di Tulungagung. Beliaunya merasa nyaman. Yang dirasakan, masyarakat Tulungagung baik- baik dan peduli. Bahasa jawanya nduluri. Dan beliau juga melihat sisi usaha - usaha di Tulungagung itu bisa menjadi percontohan daerah lain, utamanya UMKM nya," urainya.
Selama menjabat Kapolres Tulungagung, AKBP Muhammad Taat Resdi banyak mendapat apresiasi dari masyarakat. Salah satunya adalah support pemberitaan yang positif dari media.
Sumber:

