Duel Persita vs Persebaya, Mencari Kemenangan Pertama di Super League 2025/2026

Duel Persita vs Persebaya, Mencari Kemenangan Pertama di Super League 2025/2026

Aksi Francisco Rivera di laga melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Gelora Bung Tomo. -persebaya-

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Duel seru bakal tersaji di pekan kedua BRI Super League 2025/2026 saat Persita Tangerang menjamu Persebaya Surabaya di Indomilk Arena, Tangerang, pada Sabtu 16 Agustus 2025. 

BACA JUGA:Dihujani Kritik Tajam dari Suporter, Persebaya Bertekad Bangkit Hadapi Persita

Pertandingan ini diprediksi berlangsung sengit karena kedua tim sama-sama mengusung misi bangkit setelah menelan kekalahan pahit di laga perdana.  


Mini Kidi--

Persita harus menelan pil pahit usai kalah telak 0-4 dari Persija Jakarta di pekan pertama. Sementara itu, Persebaya secara mengejutkan tumbang 0-1 dari tim promosi PSIM Yogyakarta di hadapan pendukungnya sendiri. Hasil buruk tersebut membuat kedua tim berambisi meraih kemenangan perdana untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara.  

BACA JUGA:Persebaya Tambah Amunisi, Siapkan Rekrutan Anyar Penuhi Kuota Pemain Asing  

Pelatih Persebaya, Eduardo Perez, mencoba bersikap bijak menyikapi hasil mengecewakan di laga perdana. Pelatih asal Spanyol itu menyoroti beberapa hal positif yang bisa diambil dari penampilan timnya melawan PSIM Yogyakarta terutama di babak pertama.  

BACA JUGA:Belum Siap Tempur, Bek Anyar Persebaya Leo Lelis Absen di Laga Pembuka

"Kami tidak punya alasan. Besok kami mulai latihan lagi, kami perlu meningkatkan banyak hal. Dan dalam sepak bola, Anda tahu, tidak ada waktu untuk alasan," Terangnya

BACA JUGA:Persebaya Bangkit, Optimisme Tinggi Jelang Laga Kontra Persita di Pekan Kedua

Eduardo juga menegaskan pentingnya fokus dalam laga melawan Persita. Ia meminta anak asuhnya untuk tampil lebih agresif dan memperbaiki koordinasi di lini belakang. 

Di kubu tuan rumah, pelatih Persita, Carlos Pena, juga memiliki tantangan besar untuk membangkitkan mental para pemainnya. Kekalahan telak dari Persija menjadi tamparan keras bagi tim. Namun, Carlos Pena meminta skuadnya segera melupakan hasil tersebut dan fokus penuh pada pertandingan melawan Persebaya.  

BACA JUGA:Persebaya Wajib Berbenah Usai Kalah dari PSIM, Laga Kontra Persita Jadi Ujian Berikutnya

"Fokus ke pertandingan selanjutnya, karena kita baru mulai. Kita masih memiliki waktu yang panjang, jadi kita bisa kembali lagi lebih kuat," ujar Carlos Pena.  

Sumber: