Futsal Pomprov III Jatim 2025, Tiga Tim Lolos 12 Besar
Tim Futsal Universitas Negeri Malang yang berlaga di Pomprov III Jawa Timur tahun 2025.-Rophi Pareno-
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Tiga tim futsal putra sudah memastikan lolos ke babak 12 Besar Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi (Pomprov) III Jatim 2025.
BACA JUGA:Tim Sepak Takraw UNUGIRI Sabet 2 Medali Emas di POMPROV Jatim 2025
Tiga tim tersebut, Unitomo, Universitas Narotama dan Universitas Islam Kadiri (Uniska). Kepastian itu setelah di hari kedua Pomprov Jatim 2025, tiga tim tersebut sama-sama memetik kemenangan.

Mini Kidi--
Unitomo menang 3-2 atas Universitas Trunojoyo Madura (UTM). Seiring raihan tiga poin ini, Unitomo mengoleksi enam poin dari dua laga dan tampil sebagai juara Grup A. Pada laga pertama Unitomo menang 4-1 atas Universitas Ciputra.
BACA JUGA:Pomprov III Jatim Resmi Dibuka di Unesa, Pasang Target Juara Pomnas 2025
Langkah Unitomo diikuti Universitas Narotama yang di laga kedua meraih kemenangan 4-1 atas Universitas Brawijaya (UB). Narotama merebut juara Grup D mengantongi enam poin. Pada laga pertama Narotama menang telak 18-1 atas Ma Chung Malang. Ini menjadi rekor kemenangan di Pomprov Jatim 2025.
BACA JUGA:3.123 Atlet dari 103 Perguruan Tinggi Akan Berlaga di Pomprov III Jatim 2025
Tim ketiga yang sudah lolos, Uniska Kediri. Pada laga kedua, Uniska menang 2-1 atas Unmer Malang dan sebelumnya di laga pertama Uniska menang telak 9-0 atas UIJ Jember.
BACA JUGA:UM Surabaya Jadi Tuan Rumah Cabor Panjat Tebing Pomprov Jatim 2025
Sementara itu Universitas Airlangga (Unair) menjaga peluang lolos ke 12 Besar. Pada pertandingan pertama, Unair memetik kemenangan 7-1 atas Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS) di Grup B, Kamis 29 Mei 2025.
BACA JUGA:Ubaya Jadi Tuan Rumah POMPROV 2025 untuk 3 Cabang Olahraga
Pemain tim Liga Futsal Nusantara Jatim 2025, Elano Kusuma Sportindo Tuban, Aldi Yudha Pratama membuat hattrick menit 3, 31 dan 32.
Empat gol Unair lainnya dicetak Luthfi Samdya Adabi menit 21, Ryan Sedjati Prakuswo menit 23, Onla Kahfi Pranata menit 27 dan Akmal Hibrizi R Saputra menit 34. Satu-satunya gol UWKS dilesakkan Andry Shevchenko menit 38.
Sumber:

