DPRD Lumajang Apresiasi Kinerja Polres Lumajang di Pengamanan Nataru

DPRD Lumajang Apresiasi Kinerja Polres Lumajang di Pengamanan Nataru

H. Bukasan, S.Pd, M.M. Anggota DPRD Kabupaten Lumajang--

LUMAJANG, MEMORANDUM.CO.ID - H. Bukasan, S.Pd, M.M anggota DPRD Kabupaten Lumajang periode tahun 2024--2029 memberikan apresiasi setinggi - tingginya kepada Polri, khususnya Polres Lumajang, atas pengamanan yang dilakukan dalam rangka Operasi Lilin Semeru 2024. 

Rasa terima kasih kepada Polri khususnya Polres Lumajang yang telah memberikan keamanan di Lumajang dalam pelaksanaan operasi lilin Semeru 2024.

"Kami sangat mengapresiasi kepada polri, khusus Polres Lumajang yg telah ikut serta memberikan keamanan dalam pelaksanaan pengamanan Nataru 2024," ungkap pria yang akrab Bukasan, Sabtu 4 Januari 2024.

BACA JUGA:Polres Lumajang Gelar Sertijab, Wakapolres dan Kasat Reskrim Berganti

BACA JUGA:Polres Lumajang Imbau Wisatawan Hati-hati Mandi di Pantai Watu Pecak

Bukasan juga mengucapkan terima kasih, atas upaya yang dilakukan Polres Lumajang dalam memberikan keamanan khusus untuk masyarakat lumajang.

“Trima kasih kepada Polri, khususnya Polres Lumajang yang telah memberikan keamanan dalam malam pergantian tahun 2024 ke 2025, sehingga dapat berjalan dengan aman dan nyaman,”ungkapnya.

Legislator dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDIP ) berharap hal semacam terus dipertahankan. Bahkan tidak hanya dalam kontek Nataru saja tapi dalam yang lebih menyeluruh. Bisa memberikan kenyamanan sehingga masyarakat luar tidak kwatir lagi berinvestasi ke Kabupaten Lumajang.

Dia juga meminta pemerintah daerah dalam hal ini pemkab Lumajang mampu bekerjasama dengan masyarakat dengan memberikan kemudahan-kemudahan biokrasi kepengurusan ijin-ijin masyakat pelaku usaha 

BACA JUGA:Inilah Kinerja Polres Lumajang Selama Tahun 2024, Judi Online Mendominasi

BACA JUGA:Jelang Akhir Pekan, Polres Lumajang Intensifkan Patroli ke Toko Emas

Kapolres Lumajang, AKBP Muhammad Zainur Rofik, S.I.K, menyampaikan bahwa Operasi Lilin Semeru 2024 merupakan bentuk komitmen Polri untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama dalam momen-momen penting seperti perayaan Natal dan Tahun Baru.

"Kami merasa terhormat atas apresiasi yang diberikan. Ini sinergitas yang baik antara Polri, TNI, dan masyarakat situasi lumajang tetap dalam keadaan aman dan kondusif," kata Kapolres.

Dalam Operasi Lilin Semeru 2024, polres  Lumajang melibatkan ratusan personel gabungan dari Polri, TNI, dan instansi terkait. Selain melakukan pengamanan di gereja, operasi ini juga fokus pada pengaturan lalu lintas dan pengawasan di beberapa titik objek vital.( Ags )

Sumber: