Pilkada Lamongan, Dekengan Pusat: Yakin Mendapatkan Rekom PPP

Pilkada Lamongan, Dekengan Pusat: Yakin Mendapatkan Rekom PPP

Pendaftaran penjaringan di Desk Pilkada DPC PPP Kabupaten Lamongan Jalan Sunan Kalijaga Nomor 5 Kelurahan, Sukorejo Lamongan.-Biro Lamongan -

LAMONGAN, MEMORANDUM - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) membuka secara resmi membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah pada Pilkada Serentak di Kabupaten Lamongan, pada November 2024. H Sukandar pertama yang mendaftarkan diri dan yakin mendapatkan rekom PPP karena dekengan pusat.

Keyakinan H Kandar, sapaan Sukandar mendapatkan rekom dari PPP. 

BACA JUGA:Jumat Tak Lagi Dipilih KPK untuk Tetapkan Tersangka, Gus Mudlor Buktinya

"Saya yakin karena dekengan pusat, iya saya yakin sekali. Branding yang dibangun H Kandar dalam pencalonan dirinya, "Meneruskan yang dulu itu "Lamongan Megilan", saya lanjutkan "Lamongan Gemilang," ujarnya.

BACA JUGA:Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Jadi Tahanan KPK

Gemilang itu artinya bahagia dan cemerlang. Jadi Lamongan ini sudah Gemilang sudah bahagia, ya makmur sedikit masih ada. Kemudian kemiskinan itu kita angkat menjadi Gemilang. Sehingga kita bahagia bersama-sama masyarakat Lamongan.

BACA JUGA:Hadiri Pemeriksaan KPK, Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Belum Nonaktif

“Sehingga saya bergerak atau punya gerakan mencalonkan diri sekali lagi karena dorongan dari tokoh masyarakat, masyarakat ingin gemilang," kata H Sukandar.

BACA JUGA:Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Konfirmasi Bakal Hadiri Pemeriksaan KPK Hari Ini

Sukandar mengungkapkan, tujuan mendaftarkan diri sebagai bakal calon kepala daerah (bacakada) yakni Wakil Bupati Lamongan ke Desk DPC PPP ini momentum yang tepat karena menunggu kapan PPP ini ada pembukaan penjaringan pendaftaran.

BACA JUGA:KPK Tak Hadir, Sidang Praperadilan Bupati Sidoarjo Gus Mudhlor Ditunda Senin Depan

Karena tidak menutup kemungkinan, sebagai bakal calon bupati maupun wakil calon bupati ini masih memerlukan beberapa kursi, itu yang pertama. Kedua, kita kayaknya chemistry, perjuangan ke depan itu hampir sama yaitu memajukan masyarakat Lamongan, yang belum bahagia dibahagiakan, yang belum ada pupuk kita usahakan pupuk semaksimal mungkin bersama sama PPP ketika nanti bisa menyelesaikan permasalahan ini.

BACA JUGA:Gus Mudhlor Kembali Mangkir, KPK Tak Segan Menindak Pihak yang Menghalangi Proses Penyidikan

Tujuan utama mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Lamongan, karena dorongan dari masyarakat, teman-teman, juga para petani karena saya juga pengusaha pertanian, saya paham tentang pupuk saya paham tentang teknik bercocok tanam, sekarang teknologi sudah maju (modern), nah itu kita perjuangkan semaksimal mungkin.

Sumber: