13 Jadi Angka Sial Kompol Achmadi, Kapolsek Dukuh Pakis yang Diduga Dimutasi karena Tahanan Kabur

13 Jadi Angka Sial Kompol Achmadi, Kapolsek Dukuh Pakis yang Diduga Dimutasi karena Tahanan Kabur

Mapolsek Dukuh Pakis. -oskario udayana-

SURABAYA, MEMORANDUM- Tiga belas jadi angka sial Kompol Achmadi, Kapolsek Dukuh Pakis yang diduga dimutasi karena Tahanan Kabur.

Sebab, 13 hari berselang setelah tahanan kabur, Kompol Achmadi SH dimutasi sebagai Gadik Muda 2 SPN Polda Jatim diduga karena kasus kaburnya tahanan kasus penipuan dan penggelapan seminggu silam. Tahanan yang kabur adalah Anjar Dinata.

BACA JUGA:Kapolsek Dukuh Pakis, Tenggilis dan Wiyung Dimutasi Ada Apa Ya ?

Kabur pada 12 April atau dua hari setelah lebaran membuat jajaran Polsek Dukuh Pakis kelabakan. Tidak hanya Polsek Dukuh Pakis.

Namun, jajaran Polrestabes juga dibuat kebakaran jenggot. Untuk itu, tim gabungan operasional Satreskrim Polrestabes Surabaya mengejar Anjar yang informasinya kabur ke Jakarta.

BACA JUGA:Gol Kemenangan Madrid yang Dicetak Arda Guler Buat Ancelotti Berubah Pikiran

Prediksi polisi tidak meleset. Anjar akhirnya ditangkap di Jakarta Minggu, 21 April 2024 atau delapan hari setelah kabur dari tahanan Polsek Dukuh Pakis.

Tidak tanggung-tanggung, anggota gabungan yang diterjunkan Jatanras, Resmob dan Satreskoba Polrestabes Surabaya.

BACA JUGA:Satpol PP Tertibkan PKL Depan Korem Surabaya, Kembalikan Fungsi Jalan Alternatif

Dari pengakuan Anjar, dia kabur setelah sebelumnya memanjat dengan papan kayu sebagai pijakan. Ia lalu melepas teralis jendela.

Meski mengaku melakukan aksi sendiri, namun tak pelak informasinya empat anggota Polsek Dukuh Pakis diperiksa terkait kasus tersebut.

Meski tahanan yang kabur sudah kembali ke sel, namun 13 hari kemudian Kapolsek Dukuh Pakis akhirnya dimutasi.

Diduga, tahanan kabur menjadi alasan kuat untuk memutasikan Kompol Achmadi SH. Karena dia dianggap yang paling bertanggung jawab sebagai Kepala Polisi Sektor (Kapolsek). (*)

 

Sumber: